GREEN MARKETING MIX BERPENGARUH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK BIG TREE FARMS DI LOTUS FOOD SERVICES

  • Muhammad Husnan Zaky Universitas Udayana
  • Ni Made Purnami Universitas Udayana

Abstract

Pendekatan bauran pemasaran hijau (green marketing mix) diyakini dapat meningkatkan integrasi dari isu lingkungan pada seluruh aspek dari aktivitas perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel-variabel green marketing mix (green product, green price, green place dan green promotion) terhadap keputusan pembelian produk Big Tree Frams. Sampel penelitian ditentukan dengan metode purposive samplingsebanyak 125 orang konsumen. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebar kuesioner kepada konsumen produk Big Tree Farms di Lotus Food Services Jimbaran, Badung. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Simpulan dari hasil penelitian adalah,Green marketing mix (green product, green price, green place dan green promotion) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian produkBig Tree Frams di Lotus Food ServicesJimbaran, Badung.


Kata kunci : Green Marketing Mix, Keputusan Pembelian.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-02-03
How to Cite
ZAKY, Muhammad Husnan; PURNAMI, Ni Made. GREEN MARKETING MIX BERPENGARUH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK BIG TREE FARMS DI LOTUS FOOD SERVICES. E-Jurnal Manajemen, [S.l.], v. 9, n. 2, p. 678 - 698, feb. 2020. ISSN 2302-8912. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/manajemen/article/view/54222>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2020.v09.i02.p14.
Section
Articles