ANTESEDEN LOYALITAS MEREK PADA PERUSAHAAN TOKOPEDIA.COM
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meneliti pengaruh komunikasi merek, citra merek dan kepercayaan merek terhadap loyalitas merek. Penelitian ini dilakukan terhadap pengguna Tokopedia.com di Kabupaten Badung dan Kota Denpasar. Sampel penelitian adalah sebanyak 85 responden. Kuisioner menjadi sarana pengumpulan data pada penelitian ini. Teknik pengolahan data dalam penelitian ini adalah Partial Least Squares (PLS). Berdasarkan hasil pengolahan data diketahui bahwa komunikasi merek memiliki pengaruh yang positif signifikan terhadap citra merek. Komunikasi merek tidak memiliki pengaruh terhadap kepercayan merek. Citra merek memiliki pengaruh yang positif signifikan terhadap kepercayaan merek. Kepercayaan merek memiliki pengaruh yang positif signifikan terhadap loyalitas merek.
Kata kunci: komunikasi merek, citra merek, kepercayaan merek, loyalitas merek.