Isolasi dan Identifikasi Escherichia Coli O157:H7 dada Sapi Bali Di Abiansemal, Badung, Bali
Abstract
Escherichia coli O157:H7 merupakan salah satu agen zoonosis yang menyebabkan haemorrhagic colitis dan haemolytic uraemic syndrome pada manusia. Penelitian ini bertujuan untuk isolasi dan identifikasi E. coli O157 dan E. coli O157:H7 serta kaitan antara tingkat infeksi E. coli O157 dengan E. coli O157:H7 pada feses sapi bali di Kecamatan Abiansemal Kabupaten Badung, Bali. Penelitian menggunakan 60 sampel feses sapi bali yang diawali dengan isolasi bakteri pada media Eosin Methylen Blue Agar (EMBA), kemudian pewarnaan Gram dan dilanjutkan dengan uji Indol, Methyl Red, Voges Proskauer dan Citrat. Identifikasi E. coli O157 dilakukan dengan penumbuhan isolat pada media Sorbitol MacConkey Agar (SMAC) yang dikonfirmasi dengan uji latek aglutinasi O157, dan diakhiri dengan uji antiserum H7 untuk identifikasi E. coli O157:H7. Isolasi dan identifikasi E. coli O157 ditemukan 11,67%, E. coli O157:H7 ditemukan 10% pada feses sapi bali. Uji Mc Nemar terlihat bahwa infeksi E. coli O157 menunjukkan perbandingan yang tidak nyata dengan infeksi E. coli O157:H7. Uji korelasi Spearman's rho menunjukkan bahwa adanya infeksi E. coli O157 dapat secara kuat dijadikan petunjuk keberadaan E. coli O157:H7.