Pengaruh kecerdasan emosional dan stres kerja terhadap motivasi kerja pada perempuan bekerja di Bali
Abstract
Motivasi kerja merupakan daya dorong yang memunculkan dan mengarahkan perilaku pada suatu perbuatan atau pekerjaan pada upaya nyata untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya jumlah perempuan yang terdorong untuk bekerja. Motivasi kerja dipengaruhi oleh faktor eksternal dan internal. Faktor ekternal yang memengaruhi motivasi kerja salah satunya adalah stres kerja. Stres kerja merupakan beban akibat pekerjaan dan lingkungan kerja. Stres kerja dapat mempengaruhi kondisi mental, fisik dan proses berfikir. Faktor internal yang memiliki pengaruh terhadap motivasi kerja adalah kecerdasan emosional. Kecerdasan emosional merupakan kemampuan untuk mengenali emosi diri dan orang lain, danĀ menggunakan kemampuan ini untuk memotivasi diri dan berhubungan dengan orang lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosional dan stres kerja terhadap motivasi kerja pada perempuan bekerja di Bali. Pengambilan data penelitian dilakukan dengan menyebarkan kuisioner skala kecerdasan emosional, skala stres kerja dan skala motivasi kerja. Hasil dari uji analisis regresi ganda menunjukkan nilai R=0,853 (p<0,05) dan nilai R square=0,728, yang berarti kecerdasan emosional dan stres kerja berkontribusi efektif sebesar 72,8% terhadap motivasi kerja pada perempuan bekerja di Bali. Koefisien beta terstandarisasi dari kecerdasan emosional menunjukkan nilai sebesar 0,142 (p>0,05) yang berarti bahwa kecerdasan emosional tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap motivasi kerja. Koefisien beta terstandarisasi dari stres kerja menunjukkan nilai sebesar -0,789 (p<0,05) yang berarti bahwa stres kerja berpengaruh secara signifikan terhadap motivasi kerja.
Downloads
References
Azwar, S. (2015). Reliabilitas dan Validitas. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Bayanti, A. B. (2016). Pengaruh Kecerdasan Emosional dan Stres Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan pada Kantor Pelayanan Wilayah III Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar. Diunduh dari http://repositori.uin-alauddin.ac.id/4696/ tanggal 11 April 2018
Damasanti, I. A. R. (2014). Kesiapan Kerja Ditinjau dari Motivasi Kerja, Sikap Kewirausahaan, dan Kompetensi Keahlian Busana Wanita pada Siswa SMKN. Jurnal Pendidikan Sains, Vol. 2, No. 2, hlm 114-1244
Damayanti, S. (2014). Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Motivasi Kerja Pegawai Tetap di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara Kalimantan Timur Tahun 2014. Jurnal ARSI, Vol. 2 No. 2: 139-149
Dini. (2012). Penyebab Stres Dipengaruhi Jenis Kelamin. Diunduh dari https://lifestyle.kompas.com/read/2012/06/06/11052194/Penyebab.%20Stres.Dipengaruhi.Jenis.Kelamin tanggal 14 April 2018
Feldman, J. & Mulle, K. (2007). Put Emotional Intelligence to Work: EQuip Yourself for Success. Virginia: American Society for Training & Development
Ghozali, I. (2015). Aplikasi Analisis Multivariate dengan program SPSS. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Herawaty, D. (2016). Pengaruh Kecerdasan Emosional, Partisipasi Guru Dalam Forum Ilmiah, Keyakinan Diri (Self Efficacy), Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Guru Matematika. Jurnal Review Pembelajaran Matematika, Vol. 1 No.1:71-85
Hidayati, R., Purwanto, Y. & Yuwono, S. (2008). Kecerdasan Emosi, Stres Kerja dan Kinerja Karyawan. Jurnal Ilmiah Psikologi diunduh dari http://journals.ums.ac.id/index.php/indigenous/article/view/1605 tanggal 21 Maret 2018
Ibrahim, H., Amansyah, M., & Yahya, G. N. (2016). Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Stres Kerja Pada Pekerja Factory 2 PT. Maruki Internasional Indonesia Makassar Tahun 2016. Al-Sihah: Public Heath Science Journal, Vol. III No. 1:60-68
Indrawati, K. R.; Fridari, I. G. A. D.; Istriyanti, N. L. A.; dkk. (2013). Profil Motivasi Wanita Bali yang Bekerja(studi Wanita Bali yang Bekerja pada Institusi Formal). Jurnal Widyasrama, Vol. 21, No. 1.
Islahuddin. (2017). Perempuan Hanya Mendominasi di Tiga Sektor Pekerjaan. Diunduh dari https://beritagar.id/artikel/berita/perempuan-hanya-mendominasi-di-tiga-sektor-pekerjaan tanggal 4 Agustus 2018
Iswari, R. I. & Pradhanawati, A. (2017). Pengaruh Peran Ganda Stres Kerja san Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan Perempuan di PT Phaptos Tbk Kota Semarang. Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, Vol. 6 No. 1: 1-10
Legal Era Indonesia. (2017). Saatnya Perempuan Maksimalkan Potensi dalam Pekerjaan. diunduh dari https://legaleraindonesia.com/saatnya-perempuan-maksimalkan-potensi-dalam-pekerjaan/ tanggal 17 April 2018
Lestari, S. (2016). Pertumbuhan Jumlah Pekerja Perempuan Meningkat. Diunduh dari http://kupang.tribunnews.com/2016/01 /07/pertumbuhan-jumlah-pekerja-perempuan-meningkat tanggal 15 Februari 2018
Maya, C. (2018). Ini Sebabnya, Tingkat Pengangguran Perempuan Bali Rendah. Diunduh dari http://www.balipost.com/news/2018/04/21/43553/Ini-Sebabnya,Tingkat-Pengangguran-Perempuan...html tanggal 4 Agustus 2018
Munandar, A. S. (2014). Psikologi Industri dan Organisasi. Jakarta: Penerbit Universita Indonesia (UI-Press)
Mustami, A. A. (2017). Angkatan Kerja Naik di Dorong Partisipasi Perempuan. Diunduh dari http://nasional. kontan.co.id/news/angkatan-kerja-naik-didorong-partisipasi-perempuan tanggal 11 April 2018
Nurjaya. (2016). Perbedaan Motivasi Kerja Pegawai Pria dengan WanitaDinas Perhubungan Kota Makassar. Jurnal MINDS, Vol. 3 No.1
Papalia, D. E., Old, S. W., Feldman, & R. D. (2008). Human Development. Jakarta: Prenada Media Group
Pertiwiningsih, H. R. & Puspasari, D. (2014). Pengaruh Stres Kerja terhadap Motivasi Kerja Karyawan di PT. Telkom Surabaya Metro. Jurnal Administrasi Perkantoran (JPAP), Vol. 2, No. 2
Pujiono J.S. (2015). 75 Persen Wanita Mengalami Stres Akibat Pekerjaan. Diunduh dari https://beritagar.id/artikel/kesehatan/75-persen-wanita-mengalami-stres-akibat-pekerjaan tanggal 12 April 2018
Riduwan. (2014). Pengantar Statistika Sosial. Bandung: AlfabetaSugiyono. (2007). Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta
Riggio, R. E. (2013). Introduction to Industrial/Organizational Psychology 6th Ed. USA: Pearson Education
Singh, D. (2006). Emotional Intelligence at Work: A Professional Guide, Third Edition. New Delhi: Response Books
Sugiyono. (2007). Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta
Suhartati, S. (2017). Hubungan Kecerdasan Emosional dengan Persepsi terhadap Kinerja Karyawan Wanita Ketika Masa Pramenstruasi pada Perusahaan Garmen di Bali. Skripsi (tidak diterbitkan). Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Denpasar.
Syafnilianti., Mulatsih, L. S. & Wati, L. (2016). The Effect Of Emotional Intelligence, Job Stress, And Cynicism On Employee Performance: The Role Of Motivation As Intervening Variable. E-journal Bung Hatta, Vol. 8 No. 2:1-13.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).