Laporan Kasus: Penanganan Katarak pada Anjing Pomeranian dengan Pemberian Antioksidan Berkualitas Tinggi

  • Putu Ayutia Areningrat Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
  • Sri Kayati Widyastuti Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
  • Made Suma Anthara Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana

Abstract

Katarak merupakan penyebab umum kebutaan pada anjing ras Pomeranian.  Katarak adalah suatu kondisi pada mata yaitu cahaya tidak dapat menembus lensa mata atau hilangnya transparansi lensa mata (opacity).  Hewan kasus adalah seekor anjing ras Pomeranian dengan jenis kelamin jantan, umur delapan tahun, berat badan 5,6 kg, warna rambut coklat kehitaman.  Bola mata bagian kiri terutama bagian lensa anjing kasus berwarna putih terang. Adanya abnormalitas pada mata sebelah kiri pada anjing Pomeranian ini mulai terlihat pada empat bulan lalu.  Hewan kasus belum pernah diberikan pengobatan apapun.  Pengujian refleks palpaebrae di kedua mata anjing terlihat mata kiri masih menunjukkan refleks palpaebrae.  Pada pengujian refleks pupil di kedua mata anjing, mata sebelah kiri tidak menunjukkan adanya refleks pupil terhadap cahaya.  Pada pemeriksaan fluorescein terlihat tidak adanya warna yang terserap dikedua mata anjing yang menunjukkan bahwa tidak terdapat ulcer di kedua mata anjing kasus.  Berdasarkan tanda klinis, hasil pemeriksaan menggunakan ophtalmoskop serta hasil pemeriksaan menggunakan tes fluorescein, anjing kasus didiagnosa katarak.  Prognosa hewan kasus adalah dubius.  Anjing kasus diberikan suplemen herbal yaitu eyevit® sebanyak dua tablet sehari yang setara dengan 160 mg ekstrak bilberry kering, ?-carotene 10 mg, Vitamin E 80 mg, lutein 500 mg, zeaxanthin 120 mcg, selenium 30 mcg dan zinc 10 mg.  Suplemen dengan kandungan antioksidan tersebut dapat memperlambat perkembangan katarak.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Sri Kayati Widyastuti, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana

Laboratorium Ilmu Penyakit Dalam Veteriner

Made Suma Anthara, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana

Laboratorium Fisiologi, Farmakologi dan Farmasi Veteriner

Published
2021-05-31
How to Cite
ARENINGRAT, Putu Ayutia; WIDYASTUTI, Sri Kayati; ANTHARA, Made Suma. Laporan Kasus: Penanganan Katarak pada Anjing Pomeranian dengan Pemberian Antioksidan Berkualitas Tinggi. Indonesia Medicus Veterinus, [S.l.], p. 465-477, may 2021. ISSN 2477-6637. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/imv/article/view/65903>. Date accessed: 05 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.19087/imv.2021.10.3.465.
Section
Case Report

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>