Kadar Glukosa Darah Monyet Ekor Panjang (Macaca fascicularis) Obesitas di Pura Luhur Uluwatu Bali

  • Carissa Saraswati Putri Aryana Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
  • Sri Kayati Widyastuti Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
  • I Gede Soma Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana

Abstract

darah pada monyet ekor panjang (Macaca fascicularis) obesitas di Pura Luhur Uluwatu,
Badung, Bali. Sampel yang digunakan adalah dua belas serum darah monyet ekor panjang obesitas.
Obesitas monyet ekor panjang ditentukan dengan menghitung indeks massa tubuh (IMT). Monyet
ekor panjang dengan bobot badan lebih dari 8 kg dan IMT di atas 33,92 kg/m2 dikategorikan obesitas.
Pemeriksaan kadar glukosa darah menggunakan mesin automatic biochemistry analyzer by Indiko-
Thermo Scientific. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa kadar glukosa darah monyet ekor panjang di Uluwatu berkisar antara 44-208 mg/dL dengan
rata-rata 120,58±46,94 mg/dL. Monyet ekor panjang dengan IMT tertinggi (61,51 kg/m2) memiliki
kadar glukosa darah 124 mg/dL sedangkan kadar glukosa tertinggi yaitu 208 mg/dL dimiliki oleh
monyet ekor panjang dengan IMT 52,00 kg/m2. Dapat disimpulkan bahwa tidak semua monyet ekor
panjang obesitas di Pura Luhur Uluwatu memiliki kadar glukosa darah yang tinggi.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Carissa Saraswati Putri Aryana, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter Hewan
Sri Kayati Widyastuti, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
Laboratorium Ilmu Penyakit Dalam Veteriner
I Gede Soma, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
Laboratorium Fisiologi Veteriner
Published
2016-08-18
How to Cite
ARYANA, Carissa Saraswati Putri; WIDYASTUTI, Sri Kayati; SOMA, I Gede. Kadar Glukosa Darah Monyet Ekor Panjang (Macaca fascicularis) Obesitas di Pura Luhur Uluwatu Bali. Indonesia Medicus Veterinus, [S.l.], aug. 2016. ISSN 2477-6637. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/imv/article/view/24921>. Date accessed: 19 nov. 2024.
Section
Articles

Keywords

monyet ekor panjang, kadar glukosa darah, obesitas, Uluwatu

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>