EFEK YOGA TERHADAP KOMPONEN BIOMOLEKULAR PADA PROSES CELL AGING

  • Nila Wahyuni Departemen Ilmu Faal Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Abstract

Pada dekade belakangan ini terjadi peningkatan yang signifikan pada prevalensi penyakit yang berhubungan dengan gaya hidup seperti depresi, diabetes mellitus, penyakit kardiovaskular, kanker, dan infertilitas. Penyakit ini sangat berhubungan dengan percepatan proses cell aging. Yoga dapat efektif dalam memperlambat proses cell aging dengan mengubah kadar berbagai biomarker yang berperan dalam proses cell aging Adapun metode penulisan yang digunakan adalah dengan studi literatur artikel mengenai efek yoga terhadap komponen biomolekuler dalam proses aging sel. Yoga dapat memperlambat proses seluler dan biological aging melalui penurunan produksi ROS, dan mempengaruhi stabilitas panjang telomer,  mempengaruhi aksis hipotalamus-pituitari-adrenal (HPA aksis). Yoga efektif dalam mengubah kadar cardinal biomarker dan metabotrophic biomarker dalam darah terkait proses cell aging. Yoga juga efektif dalam menjaga kadar growth hormone dan dehydroepiandrosterone sulfate yang merupakan endocrine marker dari proses aging.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-05-27
How to Cite
WAHYUNI, Nila. EFEK YOGA TERHADAP KOMPONEN BIOMOLEKULAR PADA PROSES CELL AGING. Sport and Fitness Journal, [S.l.], v. 8, n. 2, p. 15-31, may 2020. ISSN 2654-9182. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/sport/article/view/60168>. Date accessed: 09 jan. 2025. doi: https://doi.org/10.24843/spj.2020.v08.i02.p03.