Meaning of Icons in Apple’s iOS: A Semiotic Study
Abstract
Jaman sekarang, komunikasi lebih sering dilakukan melalui smartphone. Hampir semua orang mempunyai smartphone, akan tetapi tidak semua orang mengerti bagaimana cara menggunakannya, dan mereka sering mengalami kesulitan karena mereka tidak mengerti gambar yang ada di ikon pada smartphone mereka. Tulisan ini akan menganalisa signifier, signified, tipe makna dari tiap ikon di sistem operasi iOS milik Apple.
Sumber data penelitian ini diambil dari website pengembang apple. Pengambilan data dilakukan dengan teknik mencari dan dilanjutkan dengan mengunduh gambar ikon. Data yang sudah dikumpulkan dianalisa menggunakan teori semiotic milik Saussure untuk mencari signifier dan signifiednya. Kemudian data yang sudah dianalisa tersebut disajikan dalam bentuk tabel. Makna dari tiap ikon kemudian dianalisa menggunakan teori makna dari Leech.
Hasil analisis menunjukkan bahwa tiap ikon terdiri dari signifier dan signified. Beberapa ikon memiliki desain yang lebih sederhana dibandingkan dengan beberapa ikon lain yang lebih rumit. Ikon yang lebih sederhana memiliki keunggulan yaitu lebih mudah dikenali daripada ikon yang lebih rumit. Makna pada tiap ikon di system operasi iOS disiratkan secara konsepual, terpantul, kolokatif, and tematik. Tiga tipe makna lainnya yaitu makna konotatif, social dan afektif tidak ditemukan karena makna tersebut dipengaruhi oleh faktor yang tidak dapat ditemukan dalam ikon seperti budaya, konteks sosial, dan perasaan.