PENGARUH TALENT MANAGEMENT TERHADAP EMPLOYEE RETENTION DENGAN EMPLOYEE ENGAGEMENT SEBAGAI VARIABEL MEDIASI

  • Dian Putri Dewi Ratnawati Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
  • Made Subudi Universitas Udayana

Abstract

Perkembangan jaman yang semakin maju berdampak pada bisnis terutama bidang kuliner, persaingan usaha yang terjadi perlu diimbangi dengan pemanfaatan sumber daya perusahaan secara optimal. Employee retention dibutuhkan sebagai fungsi dan daya saing perusahaan. Perusahaan perlu berfokus pada talent management dan employee engagement untuk melibatkan karyawan yang dapat berpengaruh pada peningkatan employee retention. Tujuan dari penelitian ini untuk menguji pengaruh talent management terhadap employee retention dengan employee engagement sebagai variabel mediasi pada karyawan Sardine Restaurant Seminyak Bali. Penelitian menggunakan metode sensus dalam menentukan sampel sebanyak 60 responden, melalui teknik analisis jalur. Berdasarkan hasil analisis dapat diketahui bahwa talent management memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap employee engagement. Talent management memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap employee retention. Employee engagement memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap employee retention. Employee engagement mampu memberikan pengaruh positif dalam memediasi hubungan talent management terhadap employee retention pada karyawan Sardine Restaurant Seminyak Bali.


Kata Kunci: talent management, employee engagement, employee retention

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-11-03
How to Cite
RATNAWATI, Dian Putri Dewi; SUBUDI, Made. PENGARUH TALENT MANAGEMENT TERHADAP EMPLOYEE RETENTION DENGAN EMPLOYEE ENGAGEMENT SEBAGAI VARIABEL MEDIASI. E-Jurnal Manajemen, [S.l.], v. 7, n. 11, p. 6299 - 6325, nov. 2018. ISSN 2302-8912. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/manajemen/article/view/40467>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2018.v07.i11.p18.
Section
Articles