PENGARUH RETAIL MARKETING MIX TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS PELANGGAN

  • Made Arly Dwi Cahyana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
  • Putu Gde Sukaatmadja Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh retail marketing mixterhadap kepuasan dan loyalitas pelanggan pada Indomaret di wilayah Denpasar barat. Penelitian ini dilakukan di Indomaret wilayah Denpasar Selatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalahwawancara dan kuisioner.Jumlah sampel yang diambil adalah sebanyak 160 responden dengan menggunakan metode Purposive Sampling.Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis jalur.Hasil analisis menunjukan bahwa retail marketing mix berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, retail marketing mix berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan, kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan, kepuasan pelanggan secara signifikan memediasi pengaruh retail marketing mix terhadap loyalitas pelanggan pada Indomaret di wilayah Denpasar Barat. Indomaret harus lebih memperhatikan kualitas produk yang di jual, lebih menguatkan promosi yang tidak hanya melalui katalog saja dan suasana toko juga menjadi aspek yang penting dalam bisnis ritel.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-02-09
How to Cite
CAHYANA, Made Arly Dwi; SUKAATMADJA, Putu Gde. PENGARUH RETAIL MARKETING MIX TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS PELANGGAN. E-Jurnal Manajemen, [S.l.], v. 6, n. 2, p. 975 - 1006, feb. 2017. ISSN 2302-8912. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/manajemen/article/view/27455>. Date accessed: 04 nov. 2024.
Section
Articles

Keywords

Bauran Pemasaran Retail, Kepuasan Pelanggan dan Loyalitas Pelanggan