PENGARUH GAYA HIDUP TERHADAP NIAT PEMBELIAN SEPEDA MOTOR SPORT HONDA YANG DIMEDIASI OLEH SIKAP
Abstract
Dewasa ini pasar untuk sepeda motor tipe sport sangat tinggi peminatnya, hal ini ditandai dengan banyaknya pengguna sepeda motor tipe sport tersebut khususnya di Kota Denpasar. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh gaya hidup terhadap niat pembelian, pengaruh gaya hidup terhadap sikap, pengaruh sikap terhadap niat pembelian dan untuk menjelaskan pengaruh gaya hidup melalui mediasi sikap terhadap niat pembelian sepeda motor sport Honda di Kota Denpasar. Jumlah responden dalam penelitian ini adalah 100 orang yang ditetapkan dengan metode Accidental Sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuisioner. Teknik analisis yang digunakan adalah Path Analysis. Berdasarkan hasil analisis,ditemukan bahwa adanya pengaruh positif dan signifikan antara gaya hidup terhadap niat pembelian. Kedua, adanya pengaruh positif dan signifikan antara gaya hidup terhadap sikap. Ketiga, adanya pengaruh positif dan signifikan antara sikap terhadap niat pembelian. Keempat, adanya pengaruh gaya hidup melalui mediasi sikap terhadap niat pembelian sepeda motor sport Honda di Kota Denpasar.