Upaya Penanganan Tamu dan Implementasi Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja Karyawan Pasca Gempa di Hotel The Oberoi

Upaya Penanganan Tamu dan Implementasi Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja Karyawan Pasca Gempa di Hotel The Oberoi

  • lailatul farhi ella universitas udayana
  • Agus Muriawan Putra Universitas Udayana
  • Ni Nyoman Sri Aryanti Universitas Udayana

Abstract

Gempa bumi yang terjadi di pulau Lombok dari tanggal 29 Juli 2018 dengan kekuatan 6,4 Skala Richter dan tanggal 5 Agustus 2018 dengan kekuatan 7,0 Skala Richter yang berpusat di Lombok Timur dan Lombok Utara meninggalkan trauma yang mendalam bagi masyarakat Lombok terutama bagi masyarakat yang berlokasi di pusat gempa. Hotel The Oberoi Lombok yang merupakan hotel yang berlokasi di Lombok Utara yang menjadi pusat gempa, dan merupakan salah satu hotel yang terkenda dampak dari gempa tersebut. Namun pada saat itu tidak ada korban jiwa yang diakibatkan oleh gempa, semua tamu dan karyawan selamat dalam bencana tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya penangan tamu dan implementasi sistem manajemen  kesehatan dan keselamatan kerja karyawan pasca gempa Lombok Hotel The Oberoi .


Metode yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari observasi, wawancara, studi kepustakaan dan dokumentasi. Data dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya penanganan tamu menginap dan implementasi sistem manajemen kesehatan dan keselamatan kerja karyawan   berjalan dengan baik, dibuktikan dengan tidak adanya korban jiwa pada saat gempa dan cara manajemen hotel melindungi seluruh tamu pasca gempa serta sistem manajemen hotel berjalan dengan baik mulai dari proses pembuatan kebijakan dan perencanaan, penerapan dan evaluasi dan tinjauan ulang.


Disarankan kepada Pihak manajemen Hotel The Oberoi Lombok seharusnya memberikan peringatan dini sehingga wisatawan bisa diamankan sebelum terjadi gempa, karyawan perlu lebih mengutamakan keselamatan tamu dengan meningkatkan sistem manajemen kesehatan dan keselamatan kerja karyawan dan perlu adanya trauma healing untuk karyawan dengan mendatangkan psikolog dari luar untuk menghilangkan trauma karyawan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-08-12
How to Cite
ELLA, lailatul farhi; PUTRA, Agus Muriawan; ARYANTI, Ni Nyoman Sri. Upaya Penanganan Tamu dan Implementasi Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja Karyawan Pasca Gempa di Hotel The Oberoi. Jurnal Kepariwisataan dan Hospitalitas, [S.l.], v. 3, n. 1, p. 22-33, aug. 2019. ISSN 2581-0669. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/jkh/article/view/46868>. Date accessed: 19 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/JKH.2019.v03.i01.p02.

Most read articles by the same author(s)