HUBUNGAN DUKUNGAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR ANAK SD SELAMA PEMBELAJARAN DARING DI MASA PANDEMI COVID-19

  • Ni Kadek Yeyen Oktaviani Program Studi Sarjana Keperawatan dan Pendidikan Profesi Ners Fakultas Kedokteran Universitas Udayana
  • Luh Mira Puspita Program Studi Sarjana Keperawatan dan Pendidikan Profesi Ners Fakultas Kedokteran Universitas Udayana
  • Ni Luh Putu Shinta Devi Program Studi Sarjana Keperawatan dan Pendidikan Profesi Ners Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Abstract

Pandemi Covid-19 menyebabkan perubahan dalam berbagai aspek, salah satunya dalam aspek pendidikan. Perubahan sistem pembelajaran mempengaruhi prestasi belajar. Prestasi belajar seorang siswa dapat diketahui dengan adanya evaluasi belajar atau penilaian hasil belajar. Prestasi belajar dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu faktor internal dan eksternal. Keluarga dalam hal ini orang tua merupakan salah satu faktor eksternal yang mempengaruhi prestasi belajar. Dukungan orang tua dapat menjadi faktor yang mempengaruhi prestasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan orang tua terhadap prestasi belajar anak usia Sekolah Dasar selama pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19. Desain penelitian ini adalah deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling dari siswa kelas 4 dan 5 di SD Negeri 8 Dauh Puri sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi berjumlah 130 orang. Berdasarkan hasil uji Spearman Rank, didapatkan nilai p=0,000 (p<0,05), yang berarti terdapat hubungan yang signifikan antara dukungan orang tua terhadap prestasi belajar anak usia Sekolah Dasar selama pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19. Hasil nilai r=0,754 menunjukkan bahwa kekuatan hubungan antara variabel dukungan orang tua dan prestasi belajar adalah kuat dengan arah korelasi positif. Artinya semakin tinggi dukungan orang tua maka semakin tinggi pula prestasi belajar anak sekolah dasar, sehingga diharapkan orang tua siswa dapat memberikan dukungan berupa motivasi, reward, informasi, dan sarana prasarana yang memadai kepada anaknya sebagai upaya meningkatkan prestasi belajar di sekolah.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Achadah, A. (2019). Evaluasi dalam pendidikan sebagai alat ukur hasil belajar. An-Nuha : Jurnal Kajian Islam, Pendidikan, Budaya Dan Sosial, 6(1), 97–114. https://doi.org/10.36835/annuha.v6i1.296
Aenon, N., Iskandar, I., & Rejeki, H.S. (2020). Faktor Faktor Yang Mempengaruhi Rendahnya Prestasi Belajar Pendidikan Jasmani. Jurnal Ilmu Keolahragaan.
Andriana. R. C. (2021). Dampak pembelajaran daring saat pandemi Covid-19 terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran geografi kelas XI IPS SMAN 1 Labuhan Haji. Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha, 3(2), 82-89.
Bungan, M., & Sumule, L. (2003). Pengaruh dukungan orang tua terhadap prestasi belajar siswa kelas v di sekolah dasar negeri 001 pana ’ kabupaten mamasa. 20, 41–49.
Handayani, T., Khasanah, H. N., Yosintha, R., Tidar, U., Artikel, H., Tegalarum, D., & Tegalarum, D. (2020). Abdipraja : jurnal pengabdian kepada masyarakat pendampingan belajar di rumah bagi siswa sekolah dasar terdampak covid-19 Peran Pendampingan Belajar di Rumah bagi Siswa Sekolah Dasar Terdampak Covid-19. 1(1), 107–115.
Juniarti. N. (2015). Faktor penyebab menurunnya hasil belajar siswa pada pembelajaran sosiologi di SMA. Jurnal Pendidikan dan Pembelajran Khatulistiwa, 4(2), 1-11.
Marbun, Y. M. R. (2021). Pengaruh perhatian orang tua dan motivasi belajar siswa terhadap hasil belajar matematika siswa SMP. Jurnal Mathematic Paedagogic, 5(2), 111–120. https://doi.org/10.36294/jmp.v5i2.1883
Mujidin, M., Pramesti, A. R. A., & Rustam, H. K. (2021). Peningkatan Prestasi Belajar Siswa dengan Menerapkan Kecerdasan Emosional dan Dukungan Sosial pada Siswa SMA. Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(4), 1699–1707. https://edukatif.org/index.php/edukatif/a rticle/view/644
Nafrin. I. A., Hudaidah. H. (2021). Perkembangan pendidikan di Indonesia di masa pandemi Covid-19. Edukatif:Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(2), 456-462.
Nurdin. (2021). Kendala pandemi covid-19 terhadap proses pembelajaran online di min 4 bungo. Jurnal Inovasi Pendidikan Dan Teknologi Informasi, 2(1).
Pratiwi, R. D. (2018). Dengan prestasi belajar siswa kelas viii sltp negeri 6 yogyakarta. Edudharma Journal Vol., 2(1), 30–45.
Pratiwi, E. W. (2020). Dampak covid-19 terhadap kegiatan pembelajaran online di sebuah perguruan tinggi kristen di indonesia. Perspektif Ilmu Pendidikan, 34(1).
Purwanti, A. P. (2014). Pengaruh karakteristik rumah tangga desa dan kota terhadap alokasi waktu anak untuk bekerja di indonesia. Piramida Jurnal Kependudukan Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, 10(2), 86–93.
Purwanto. A. (2020). Studi eksploratif dampak pandemi Covid-19 terhadap proses pembeljaran online di sekolah dasar. Edupsy Couns Journal, 2(1), 2716-4446
Rosyid, Moh Zaiful, Mustajab, Aminol. (2019). Prestasi Belajar. Malang: CV Literasi Nusantara Abadi.
Saetban, A.A. (2021). Faktor Penghambat Siswa Sekolah Dasar dalam Meningkatkan Prestasi Belajar di Masa Pendemi COVID-19. Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara.
Sarafino. E. P. (1997). Health Psychology: Biosychosocial Interactions. New York: John Wiley & Sons. Inc.
Saputri, S. R. A., & Safitri, A. (2021). Perkembangan Anak Usia Sekolah di Sekolah Dasar Negeri dan Sekolah Dasar Islam terpadu. Jurnal Ilmu Keperawatan Indonesia, 7(2), 225–264.
Slameto. (2010). Belajar dan Faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta : Rineka Cipta
Sinaga. (2018). Tingkat dukungan orang tua terhadap belajar siswa. Indonesian Journal of Educational Counseling, 7(1), 43-54.
Sumule. A. I. (2018). Perilaku komunikasi pengguna game online mobile legends. Jurusan Ilmu Komunikasi. Universitas Halu Oleo.
Syafi’i, A., Marfiyanto, T., & Rodiyah, S. K. (2018). Studi Tentang Prestasi Belajar Siswa Dalam Berbagai Aspek dan Faktor Yang Mempengaruhi. Jurnal Komunikasi Pendidikan, 2(2), 115. https://doi.org/10.32585/jkp.v2i2.114
Valerisha, A., & Putra, M. A. (n.d.). Pandemi Global COVID-19 dan Problematika Negara-Bangsa : Transparansi Data Sebagai Vaksin Socio-digital?
Wahab. (2016). Faktor Prestasi Belajar Siswa. Psikologi Belajar.
Wiyono, T., Gani, S., & Sofah, R. (2017). Studi Kasus Prestasi Belajar Rendah Siswa “NH” di Madrasah Aliyah Negeri Sakatiga Kabupaten Ogan Ilir. Konseling Komprahensif, 4(2), 28–37.
Published
2024-02-07
How to Cite
OKTAVIANI, Ni Kadek Yeyen; PUSPITA, Luh Mira; DEVI, Ni Luh Putu Shinta. HUBUNGAN DUKUNGAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR ANAK SD SELAMA PEMBELAJARAN DARING DI MASA PANDEMI COVID-19. Coping: Community of Publishing in Nursing, [S.l.], v. 11, n. 6, p. 518-526, feb. 2024. ISSN 2715-1980. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/coping/article/view/106229>. Date accessed: 03 dec. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/coping.2023.v11.i06.p03.