PENGARUH PEMBERlAN PROGRESSlVE MUSCLE RELAXATlON TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PRAJURlT TNl – AL DENGAN HlPERTENSl DERAJAT l Dl LANAL DENPASAR

  • Fiqhi Dhamiery Haniefah Effendi Program Studi Sarjana Fisioterapi dan Profesi Fisioterapi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana,Denpasar,Bali
  • Agung Wiwiek Indrayani Departemen Farmakologi dan Terapi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, Denpasar,Bali
  • Ni Luh Nopi Andayani Departemen Fisioterapi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana,Denpasar,Bali
  • Nila Wahyuni Departemen Ilmu Faal, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana,Denpasar,Bali

Abstract

Pengukuran tekanan darah (Blood Pressure/ BP) merupakan suatu bentuk pengukuran tekanan aliran darah terhadap dinding pembuluh darah besar yang disebut arteri. Semakin tinggi tekanan, semakin keras usaha jantung untuk memompa. Hipertensi merupakan salah satu kelainan fungsi jantung dan pembuluh darah yang mengakibatkan terhambatnya sirkulasi dalam menyuplai oksigen serta nutrisi ke seluruh jaringan tubuh. Hipertensi derajat l adalah hipertensi dengan tekanan darah sistolik 130-139 mmHg, dan tekanan darah diastolik 80-90 mmHg. Salah satu latihan yang dapat diberikan untuk membantu menurunkan tekanan darah pada hipertensi derajat l yaitu Progresive Muscle Relaxation (PMR). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui adanya pengaruh pemberian progresive muscle relaxation (pmr) terhadap penurunan tekanan darah pada prajurit TNL-AL dengan hipertensi derajat l di LANAL Denpasar. Penelitian ini merupakan quasi eksperimental dengan pre test-post test design. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik Purposive Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 15 orang rentang usia 35-55 tahun. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon didapatkan nilai P < 0,05 pada tekanan darah sistolik 0,003 dan tekanan darah diastolik 0,014. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian progressive muscle relaxation terhadap penurunan tekanan darah pada prajurit TNl-AL dengan hipertensi derajat l di Lanal Denpasar.


Kata kunci: hipertensi, progressive muscle relaxation, prajurit tnl

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-01-27
How to Cite
EFFENDI, Fiqhi Dhamiery Haniefah et al. PENGARUH PEMBERlAN PROGRESSlVE MUSCLE RELAXATlON TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PRAJURlT TNl – AL DENGAN HlPERTENSl DERAJAT l Dl LANAL DENPASAR. Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia, [S.l.], v. 9, n. 1, p. 13-17, jan. 2021. ISSN 2722-0443. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/mifi/article/view/56042>. Date accessed: 26 apr. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/MIFI.2021.v09.i01.p03.

Most read articles by the same author(s)