Pengaruh Variasi Diameter Pipa Transmisi Terhadap Tekanan Balik Yang Terjadi Pada Sistem Pompa

  • Paul Pasring Saragih
  • Made Suarda
  • Ainul Ghurri

Abstrak

Abstrak


Diameter pipa transmisi merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan untuk mendesain suatu sistem perpipaan. Diameter pipa transmisi juga mempengaruhi karakteristik aliran dalam pipa. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan tekanan balik yang terjadi pada sistem pompa dengan variasi diameter transmisi. Terdapat beberapa variasi diameter pipa transmisi dalam penelitian ini yaitu diameter ½ inchi, ¾ inchi, 1 inchi, 1¼ inchi, 1½ inchi dan 2 inchi, dengan tinggi pemompaan 1 meter, 2 meter, 3 meter, 4 meter dan 5 meter. Hasil dari penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa semakin besar diameter pipa transmisi maka tekanan balik yang terjadi semakin kecil begitu juga dengan waktu total rambat gelombang sejak terjadinya tekanan balik (water hammer) yang semakin kecil, dan semakin tinggi pemompaan cenderung menghasilkan pressure back dan waktu total rambat gelombang sejak terjadinya tekanan balik (water hammer) yang semakin besar. Dari pengolahan data diperoleh kesimpulan bahwa diameter pipa transmisi mempengaruhi nilai tekanan balik yang terjadi. Dimana tekanan balik terbesar terjadi pada diameter ½ inchi dengan ketinggian pemompaan 5 meter sebesar 0.087640 bar diikuti dengan waktu total rambat gelombang terbesar sejak terjadinya tekanan balik (water hammer) selama 2.567 detik pada ½ inchi dengan ketinggian 5 meter. Kata kunci : Diameter pipa transmisi; tinggi pemompaan; tekanan balik; waktu total rambatan gelombang tekanan balik.


Abstract


Tranmission pipe diameter must be considered to design a piping system. The transmission pipe diameter has an affects on the flow characteristics in the pipe. This research has a purpose to determine the pressure back that happened in the pump system with transmission pipe diameter variations. There are some variations of transmission pipe dimensions in this research, pipe diameter ½ inch, ¾ inch, 1 inch, 1¼ inch, 1½ inch and 2 inch, with pumping height of 1 meter, 2 meter, 3 meter, 4 meter dan 5 meter. The result of this research showed that the greater transmission pipe diameter, the smaller pressure back that happened, with the smaller total wave propagation time since pressure back (water hammer), and the higher pumping tend to acquire greater pressure back and the total wave propagation time since pressure back (water hammer). The conclusion of this research showed that the transmission pipe diameter affects the pressure back on the pump system. Where the greatest pressure back happened at ½ inch pipe diameter with a 5 meter pumping height of 0.087640 bar and the largest total wave propagation time since the pressure back (water hammer) happened for 2.567 seconds at ½ inch pipe diameter with 5 meter pumping height. Keywords : Transmission pipe diameter; pumping height; pressure back; total time of pressure back wave propagation

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2019-10-01
##submission.howToCite##
PASRING SARAGIH, Paul; SUARDA, Made; GHURRI, Ainul. Pengaruh Variasi Diameter Pipa Transmisi Terhadap Tekanan Balik Yang Terjadi Pada Sistem Pompa. Teknik Desain Mekanika, [S.l.], v. 8, n. 4, oct. 2019. ISSN 2302-5182. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/mekanika/article/view/61591>. Tanggal Akses: 29 mar. 2024

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

1 2 3 4 5 > >>