PENGARUH KARAKTERISTIK PRIBADI PADA LOYALITAS MENGGUNAKAN E-COMMERCE GENERASI X DAN GENERASI Y

  • I Putu Wahyu Dwinata JS FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR
  • Made Pradnyan Permana Usadi Universitas Mahasaraswati
  • Yustikarani Julianti Pambudi Politeknik APP

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji pengaruh kesesuaian dan persepsi inovasi yang merupakan karakteristik pribadi terhadap kemudahan penggunaan dan manfaat yang nantinya akan berpengaruh terhadap loyalitas penggunaan e-commerce pada generasi X dan generasi Y. Penelitian ini menggunakan data sebanyak 217 responden dengan metode purposive sampling, yang dikumpulkan menggunakan kuisioner dari google form yang dibagikan melalui media sosial dan whatsapp serta dianalisis menggunakan regresi serderhana dan berganda dengan bantuan SPSS. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini mengungkapkan bahwa kesesuaian dan persepsi inovasi berpengaruh secara positif terhadap manfaat. manfaat memiliki pengaruh yang signifikan pada loyalitas.


Kata Kunci: Kesesuaian, Persepsi Inovasi, Loyalitas, Generasi X, Generasi Y

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-01-31
How to Cite
DWINATA JS, I Putu Wahyu; USADI, Made Pradnyan Permana; PAMBUDI, Yustikarani Julianti. PENGARUH KARAKTERISTIK PRIBADI PADA LOYALITAS MENGGUNAKAN E-COMMERCE GENERASI X DAN GENERASI Y. E-Jurnal Manajemen, [S.l.], v. 12, n. 1, p. 46 - 68, jan. 2023. ISSN 2302-8912. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/manajemen/article/view/96407>. Date accessed: 05 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2023.v12.i01.p03.
Section
Articles