PENGARUH VISUAL MERCHANDISING, ATMOSFER TOKO, DAN DISPLAY PRODUK TERHADAP IMPULSE BUYING PELANGGAN RAMAYANA DENPASAR
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh visual merchandising, atmosfer toko, dan display produk terhadap impulse buying.Penelitian ini di lakukan di Ramayana department store, Jl. Diponegoro No. 103 Denpasar, Bali. Teknik pengambilan sampel penelitian ini adalah non probability samplingdan purposive samplingsebanyak 100 responden. Teknik analisis menggunakananalisis regresi linier berganda.Hasil analisis data menunjukkan bahwa kegiatan visual merchandising berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap impulse buying. Atmosfer toko berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap impulse buying. display produk berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap impulse buying. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan oleh pebisnis ritel dan manajemen produk Ramayana department store dalam menyusun strategi, variabel visual merchandising, atmosfer toko dan display produk telah terbukti dua dari tiga variabel tersebut memiliki dampak tidak signifikan terhadap pembelian impulse. Variabel lain perlu dipertimbangkan sehingga dapat mengoptimalkan impulse buying dan omzet perusahaan.
Kata kunci:Impulse buying, visual merchandising, atmosfer toko, display produk.