PENGARUH PROFITABILITAS, RISIKO BISNIS DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP STRUKTUR MODAL (Perusahaan Transportasi Periode 2012-2015)

  • Ira Puspita Universitas Udayana
  • Sayu Ketut Sutrisna Dewi

Abstract

Struktur modal merupakan bagian dari struktur keuangan yang menjaga perimbangan antara total hutang dengan modal sendiri. Tinggi rendahnya struktur modal akan mencerminkan bagaimana posisi keuangan perusahaan tersebut. Keputusan struktur modal adalah salah satu kunci keputusan keuangan dalam membiayai aktiva dan meningkatkan modal bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh profitabilitas, risiko bisnis dan tingkat suku bunga terhadap struktur modal. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan transportasi mulai dari tahun 2012-2015 yang berjumlah 24 perusahaan, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Berdasarkan metode analisis regresi linier berganda, penelitian ini menemukan bahwa profitabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap struktur modal, risiko bisnis dan tingkat suku bunga berpengaruh negatif signifikan terhadap struktur modal.


Kata kunci: Struktur modal, profitabilitas, risiko bisnis, tingkat suku bunga.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-04-03
How to Cite
PUSPITA, Ira; DEWI, Sayu Ketut Sutrisna. PENGARUH PROFITABILITAS, RISIKO BISNIS DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP STRUKTUR MODAL (Perusahaan Transportasi Periode 2012-2015). E-Jurnal Manajemen, [S.l.], v. 8, n. 4, p. 2152 - 2179, apr. 2019. ISSN 2302-8912. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/manajemen/article/view/43772>. Date accessed: 19 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2019.v08.i04.p10.
Section
Articles