PENGARUH NPL, CAR DAN BOPO TERHADAP PROFITABILITAS PADA BPR DI KOTA DENPASAR

  • Ni Kadek Alit Pradina Putri Universitas Udayana
  • Luh Putu Wiagustini Universitas Udayana
  • Ni Nyoman Abundanti Universitas Udayana

Abstract

Kinerja keuangan BPR dapat diukur oleh masyarakat melalui analisis terhadap laporan keuangan. Analisis terhadap laporan keuangan suatu bank dilakukan untuk mengetahui tingkat profitabilitas dan tingkat kesehatan bank tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Non Perfoming Loan, Capital Adequacy Ratio dan Biaya Operasioal Pendapatan Operasional terhadap profitabilitas pada Bank Perkreditan Rakyat di Kota Denpasar pada periode 2013–2016. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi berganda. Penelitian ini menggunakan sampel jenuh dengan mengambil sampel sebanyak 18 BPR yang ada di Kota Denpasar. Berdasarkan hasil analisis yang ditemukan bahwa Non Perfoming Loan memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap   profitabilitas, Capital Adequacy Ratio memiliki pengaruh positif signifikan terhadap  profitabilitas, dan biaya operasional pendapatan operasional memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas.


Kata kunci: npl,car, bopo, profitabilitas

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-11-03
How to Cite
PUTRI, Ni Kadek Alit Pradina; WIAGUSTINI, Luh Putu; ABUNDANTI, Ni Nyoman. PENGARUH NPL, CAR DAN BOPO TERHADAP PROFITABILITAS PADA BPR DI KOTA DENPASAR. E-Jurnal Manajemen, [S.l.], v. 7, n. 11, p. 6212 - 6238, nov. 2018. ISSN 2302-8912. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/manajemen/article/view/40517>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2018.v07.i11.p15.
Section
Articles