PENGARUH NORMA SUBJEKTIF, EFIKASI DIRI, DAN SIKAP TERHADAP INTENSI BERWIRAUSAHA SISWA SMKN DI DENPASAR
Abstract
Proses pembelajaran kewirausahaan di sekolah belum diikuti dengan penerapan pengetahuan dan keterampilan kewirausahaan yang riil. Tidak optimalnya proses pembelajaran kewirausahaan, akhirnya membuat lulusan SMK tidak mempunyai semangat berwirausaha dan justru lebih menyukai menjadi pegawai.Studi bertujuan (1) bagaimana pengaruh norma subjektif terhadap intensi berwirausaha siswa SMKN di Denpasar, (2) bagaimana pengaruh efikasi diri terhadap intensi berwirausaha siswa SMKN di Denpasar, dan (3) sikap terhadap intensi berwirausaha siswa SMKN di Denpasar. melalui bantuan teknik analisis data regresi linier berganda. Hasil model regresi linier berganda menjawab norma subjektif berpengaruh signifikan positif terhadap intensi berwirausaha siswa SMKN di Denpasar. Efikasi diri berpengaruh signifikan positif terhadap intensi berwirausaha siswa SMKN di Denpasar. Sikap berpengaruh signifikan positif terhadap intensi berwirausaha siswa SMKN di Denpasar. Direkomendasikan, bagi pihak sekolah agar meyakinkan pola pikir dari siswa SMKN sehingga memiliki minat berwirausaha. Menanamkan bakat serta menggali potensi siswa untuk menjadi seorang wirausaha.