HUBUNGAN NORMA SUBJEKTIF DENGAN KEYAKINAN UNTUK DETEKSI DINI KANKER SERVIKS METODE IVA
Abstract
Seorang individu memiliki kecenderungan untuk mengikuti pandangan orang terhadap perilaku yang akan dilakukannya. Pandangan individu terhadap tindakan ini akan mempengaruhi keyakinan untuk melakukan deteksi dini kanker serviks dengan metode IVA. Penelitian merupakan penelitian deskriptif korelasi dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel pada penelitian ini adalah wanita usia produktif di wilayah kerja Puskesmas Rejosari sebanyak 60 responden berdasarkan kriteria inklusi menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Kuesioner pada penelitian merupakan adopsi dari dari kuesioner yang terdapat pada Theory of Planned Behaviour and Health Behaviour yang telah diuji validitas dan reliabilitas. Analisis yang digunakan adalah analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji chi square. Hasil penelitian ini menunjukkan mayoritas responden memiliki norma subjektif tinggi dengan keyakinan tinggi yaitu sebanyak 63,3%, responden yang memiliki norma subjektif rendah dengan keyakinan tinggi adalah sebanyak 3,3%, dan responden memiliki norma subjektif rendah dengan keyakinan rendah sebanyak 33,3%. Hasil uji statistik didapatkan p value 0,000 artinya ada hubungan antara norma subjektif dengan keyakinan melakukan deteksi dini kanker serviks metode IVA.
Downloads
References
Ajzen, I. (2011). The theory of planned behaviour: Reactions and reflections. Psychology and Health, 26(9), 1113–1127. https://doi.org/10.1080/08870446.2011.613995.
Barbera, F. La, & Ajzen, I. (2020). Control interactions in the theory of planned behavior: Rethinking the role of subjective norm. Europe’s journal of psychology, 16(3), 401–417. https://doi.org/10.5964/ejop.v16i3.2056.
Bursey, M., Sc, M., Craig, D., & Sc, M. N. (2017). Attitudes, subjective norm, perceived behavioral control, and intentions related to adult smoking cessation after coronary artery bypass graft surgery. 17(6), 460–467.
Dewi, N. M., Suryani, N., & Murdani, P. (2013). Hubungan tingkat pengetahuan dan sikap wanita usia subur (wus) dengan pemeriksaan inspeksi visual asam asetat (Iva) Di Puskesmas Buleleng I. 1(1), 57–66.
Dinkes Riau. (2019). Profil kesehatan provinsi riau, 4(3), 57-71. http://marefateadyan.nashriyat.ir/node/150.
Fauza, M., Aprianti, A., & Azrimaidalisa, A. (2019). Faktor yang berhubungan dengan deteksi dini kanker serviks metode iva di puskesmas kota padang. Jurnal Promosi Kesehatan Indonesia, 14(1), 68.
Kemenkes RI. (2019). Infodatin beban kanker di indonesia. Pusat Data Dan Informasi Kemetrian Kesehatan RI, 8–9.
Notoatmodjo, S. (2010). Ilmu perilaku kesehatan. Reka Cipta.
Paul, J., Modi, A., & Patel, J. (2016). Predicting green product consumption using theory of planned behavior and reasoned action. Journal of Retailing and Consumer Services, 29, 123-134. https://doi.org/10.1016/j.jretconser.2015.11.006.
Prastowo, I. B. (2018). Promosi kesehatan untuk mengetahui perubahan intensi, efikasi diri, dan norma subjektif untuk mencegah pemasungan pada anggota keluarga yang mengalami gangguan jiwa pasca pasung di kabupaten sukoharjo. Photosynthetica (Vol. 2, Issue 1).
Quine, L., & Rubin, R. (2017). Attitude, subjective norm and perceived behavioural control as predictors of women’s intentions to take hormone replacement therapy. British Journal of Health Psychology, 2(3), 199–216. https://doi.org/10.1111/j.2044-8287.1997.tb00536.x.
Quraini, D. F. (2019). Sikap, norma subjektif, dan kontrol perilaku dengan niat patuh konsumsi tablet tambah darah sebagai upaya pencegahan anemia pada remaja.
Supini, R., Duarsa, D.P., Ani, L.S. (2020). Persepsi WUS dan intensitas pelaksanaan deteksi dini kanker serviks metode IVA di wilayah kerja Puskesmas Aikmel Lombok Timur. Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah Kesehatan (Vol. 5 No.1).
WHO. (2020). Indonesia - global cancer observatory. Globocan, 858, 1–2. https://apps.who.int/iris/bitstream/handle/10665/332070/9789240005105-eng.pdf.
Widjayanti, Y (2020). Persepsi keyakinan kesehatan memengaruhi perilaku wanita usia subur terhadap pemeriksaan IVA sebagai deteksi dini kanker serviks. Jurnal Keperawatan Muhamadiyah, 5(2): 45-50.
Wulandari, A., Wahyuningsih, S., & Yunita, F. (2018). Faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku pemeriksaan inspeksi visual asam asetat (IVA) pada wanita usia subur (WUS) di Puskesmas Sukmajaya tahun 2016. Jurnal Kedokteran Universitas Lampung, 2(2), 93-101.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.