APLIKASI METODE PARTICLE SWARM OPTIMIZATION UNTUK OPTIMASI PENEMPATAN DAN JUMLAH PEMASANGAN KAPASITOR PADA PENYULANG BLAHKIUH
Main Article Content
Abstract
Penyaluran daya listrik di kawasan Badung Tengah dan Badung Utara disuplai oleh Penyulang Blahkiuh yang bersumber dari Trafo-IV 10 MVA Gardu Induk Kapal. Penyulang ini berbentuk konfigurasi jaringan distribusi 20 kV tipe radial dengan 172 bus. Rugi-rugi Penyulang Blahkiuh sebesar 0,150 MW. Untuk mengurangi rugi-rugi daya pada penyulang Blahkiuh maka dilakukan pemasangan kapasitor. Dalam paper ini dilakukan pemasangan 1 kapasitor sebesar 600 kVAR di Penyulang Blahkiuh. Dalam menentukan lokasi pemasangan kapasitor digunakan metode Particle Swarm Optimization (PSO).Berdasarkan analisa yang telah dilakukan dengan menggunakan metode Particle Swarm Optimization diperoleh bahwa lokasi optimal dalam pemasangan kapasitor terdapat pada Bus 28. Pemasangan kapasitor pada Bus terjadi penurunan rugi-rugi daya pada Penyulang Blahkiuh dari 0,150 MW menjadi 0,087 MW. Tegangan terendah pada bus 0,9430 p.u.
Downloads
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.