Kualitas Fisik Pelet Ransum Kelinci yang Mengandung Berbagai Tingkat Trichanthera gigantea

  • Annisa Nur Alawiyah Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran
  • Rd. Hery Supratman Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran
  • - Mansyur Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh penggunaan Trichanthera gigantea terhadap kualitas fisik pelet ransum kelinci. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimental dengan rancangan acak lengkap (RAL). Penelitian terdiri dari 4 macam perlakuan yaitu P0, P1, P2, dan P3 (0%, 10%, 20% dan 30% Trichanthera gigantea dalam ransum) dengan 5 kali ulangan. Kualitas fisik yang dimaksud dalam penelitian ini yaitu densitas, berat jenis, dan durabilitas. Hasil penelitian menunjukkan pengaruh penggunaan Trichanthera gigantea menunjukkan hasil yang perpengaruh nyata terhadap densitas namun tidak berpengaruh nyata terhadap berat jenis dan durabilitas. Densitas pelet terbaik diperoleh pelet ransum yang mengandung 30% Trichanthera gigantea (605,69 kg/m3). 


Kata kunci: Trichanthera gigantea, pelet kelinci, kualitas fisik 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-09-23
How to Cite
ALAWIYAH, Annisa Nur; SUPRATMAN, Rd. Hery; MANSYUR, -. Kualitas Fisik Pelet Ransum Kelinci yang Mengandung Berbagai Tingkat Trichanthera gigantea. Pastura, [S.l.], v. 12, n. 1, p. 1-5, sep. 2022. ISSN 2549-8444. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/pastura/article/view/98336>. Date accessed: 19 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/Pastura.2022.v12.i01.p01.