ROYA PARSIAL TERHADAP HAK TANGGUNGAN BAGI PENGEMBANG YANG MENERIMA KREDIT KONSTRUKSI DI BPR LESTARI

  • Ida Bagus Jaya Maha Putra
  • I Wayan Wiryawan

Abstract

Hak Tanggungan merupakan salah satu jaminan kredit yang dapat digunakan dalam pemberian kredit perbankan. Adanya pelunasan sebagian utang dari pemberi Hak Tanggungan mengakibatkan Hak Tanggungan dapat di hapus sebagian terhadap obyek hak tanggungan yang sering disebut dengan istilah Roya Parsial. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahami pelaksanaan Roya Parsial terhadap Hak Tanggungan bagi pengembang yang menerima kredit kontruksi BPR Lestari di Kota Denpasar.


Penelitian ini menggunakan metode pendekatan penelitian hukum yuridis empiris. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode dengan teknik Purposive Sampling, sehingga subyek-subyek yang dituju dapat diperoleh serta berguna bagi penelitian.


Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa pelaksanaan Roya Parsial terhadap tanah yang dibebani Hak Tanggungan oleh pengembang dengan dijualnya sebagian tanah dan bangunan di atasnya kepada pembeli secara tunai maupun kredit, setelah semua pembayaran disetor dananya ke Bank yang memberi kredit kontruksi yang kemudian didebet sebagai dana pengembalian pinjaman. Setelah itu BPR mengeluarkan Surat Roya Parsial terhadap unit rumah yang dibayar untuk kemudian dapat dilakukan permohonan pemecahan sertifikat ke Kantor Pertanahan, berdasarkan akta jual beli yang telah dilakukan. Sedangkan pada pelaksanan pembebanan Hak Tanggungan Atas Tanah yang menjadi objek Hak Tanggungan dengan adanya sisa hutang pembelian tanah serta rumah dari konsumen yang belum lunas dapat dilakukan setelah mendapat surat keterangan (covernote) dari Notaris/PPAT yang ditujukan oleh Bank untuk membuat Akta Jual Beli antar debitur dan penjual yang disertai lampiran bukti pembayaran uang muka pembelian tanah dan rumah yang dijadikan jaminan sementara dalam waktu 3 (tiga) bulan bersamaan dengan pengurusan sertifikat tanah di Kantor Pertanahan dilanjutkan pendaftaran pembebanan Hak Tanggungan yang menjadi kekuatan eksekutorial.


 


Kata kunci : Roya Parsial, hak tanggungan

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-01-21
How to Cite
PUTRA, Ida Bagus Jaya Maha; WIRYAWAN, I Wayan. ROYA PARSIAL TERHADAP HAK TANGGUNGAN BAGI PENGEMBANG YANG MENERIMA KREDIT KONSTRUKSI DI BPR LESTARI. Kertha Semaya : Journal Ilmu Hukum, [S.l.], v. 8, n. 2, p. 105-120, jan. 2020. ISSN 2303-0569. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/kerthasemaya/article/view/56984>. Date accessed: 05 nov. 2024.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >>