Bakteri Legionella pneumophila Terdeteksi pada Air Kolam Renang di Kota Surabaya dengan Nested Polymerase Chain Reaction (LEGIONELLA PNEUMOPHILA BACTERIADETECTED IN SWIMMING POOL WATER OF SURABAYA BY USING NESTED POLYMERASE CHAIN REACTION)

Main Article Content

Eduardus Bimo Aksono Ana Adelina Farahdiba Eka Pramyrtha Hestianah

Abstract

Legionella pneumophila is a Gram-negative bacillus that causes nosocomial and community-acquired pneumonia. The aim of this research was to detect the presence of bacteria of L. pneumophila species in the swimming pools water of Surabaya city by using nested Polymerase Chain Reaction (PCR) assay of a specific gene for L. pneumophila (mip gene). This study used purposive sampling method. A total of 10 water samples were collected from five swimming pools consisting of 200 mL water for each swimming pool. The results showed that of 10 samples tested by nested PCR, one sample was positive for L. pneumophila, and nine samples were negative. L. pneumophila were found in pool water samples with a higher temperature (>30ºC).Serogrouping analysis of positive sample that L. pneumophila bacteria detected in the water sample of swimming pool in Surabaya was L. pneumophila serogroup 9 (98%) and serogroup 10 (98%). L. pneumophila detection of bacteria is expected to raise the awareness of physician and microbiologists about the transmission of L. pneumophila and will also be useful for controlling the agents.


ABSTRAK


Legionella pneumophila adalah bakteri Gram-negatif berbentuk batang yang dapat menyebabkan penyakit nosokomial dan pneumonia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeteksi keberadaan bakteri L. pneumophila pada air kolam renang di Kota Surabaya dengan menggunakan nested Polymerase Chain Reaction (PCR) berbasis gen spesifik L. pneumophila (mip gene). Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Sebanyak sepuluh sampel diambil dari lima kolam renang. Sampel diambil sebanyak 200 mL dari air kolam renang di setiap lokasi. Hasil dari 10 sampel yang diuji menggunakan nested PCR, satu sampel menunjukkan hasil positif untuk L.pneumophila, dan sembilan sampel menunjukkan hasil negatif. Bakteri L. pneumophila ditemukan pada sampel air kolam dengan suhu yang lebih tinggi (>30ºC). Satu sampel positip tersebut ketika dilanjutkan terhadap analisis serogrup terlihat bahwa bakteri L. pneumophila yang terdeteksi pada air kolam renang di Kota Surabaya termasuk L. Pneumophila serogrup 9 (98%) dan serogrup 10 (98%). Terdeteksinya bakteri L. pneumophila ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dokter dan ahli mikrobiologi tentang penyebaran L. pneumophila dan juga bermanfaat untuk mengontrol agen Legionellosis.


 

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
AKSONO, Eduardus Bimo; FARAHDIBA, Ana Adelina; HESTIANAH, Eka Pramyrtha. Bakteri Legionella pneumophila Terdeteksi pada Air Kolam Renang di Kota Surabaya dengan Nested Polymerase Chain Reaction (LEGIONELLA PNEUMOPHILA BACTERIADETECTED IN SWIMMING POOL WATER OF SURABAYA BY USING NESTED POLYMERASE CHAIN REACTION). Jurnal Veteriner, [S.l.], v. 18, n. 2, p. 221-225, june 2017. ISSN 2477-5665. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/jvet/article/view/31356>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.19087/jveteriner.2017.18.2.221.
Section
Articles