KARAKTERISTIK VCO ENZIMATIS DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK ETANOL BATANG SERAI (Cymbopogon citratus)
Abstract
Ekstrak etanol serai dapat digunakan sebagai komponen untuk memperbaiki karakteristik dari VCO enzimatis. Pembuatan VCO pada penelitian ini menggunakan metode enzimatis, dengan bantuan ragi instan. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi penambahan ragi instan terhadap rendemen VCO yang dihasilkan, serta mengetahui karakteristik VCO enzimatis dengan penambahan ekstrak etanol serai yang dihasilkan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diperoleh hasil bahwa penambahan ragi instan sebanyak 0,5 g dianggap sebagai kondisi optimum dalam pembuatan VCO ditinjau dari tingginya rendemen yang dihasilkan. Serangkaian uji karakteristik terhadap VCO menunjukkan bahwa VCO dengan penambahan ekstrak etanol serai belum memenuhi standar SNI jika dibandingkan dengan VCO tanpa penambahan ekstrak etanol serai.
Kata Kunci: antioksidan, ekstrak etanol serai, VCO enzimatis
ABSTRACT
Lemongrass ethanol extract can increase the antioxidant activity of enzymatic VCO. This study aimed to determine the effect of variations in the addition of instant yeast on the yield of the VCO produced and to characterize the enzymatic VCO produced with the addition of lemongrass ethanol extract. The results showed that 0.5 g of instant yeast added into the VCO was considered the optimum condition in the preparation of VCO in terms of the high yield produced. A series of characteristic tests for VCO showed that the VCO with the addition of lemongrass ethanol extract did not meet the SNI standards when compared to VCO without the addition of lemongrass ethanol extract.
Keywords: antioxidant, enzymatic VCO, lemongrass ethanol extract
Downloads
References
Gebelein, C.G. 2012. Biotechnology and Polymers. Spinger. New York.
International Union of Pure and Applied Chemistry (IUPAC). 1979. Standard Methods for the Analysis of Oils, Fats, and Derivatives. 6th Edition. Pergamon Press, Oxford.
Ketaren, S. 2008. Pengantar Teknologi Minyak dan Lemak Pangan. Edisi ke-3. Universitas Indonesia Press. Jakarta.
Nodjeng MF, Feti J, Rorong A. 2013. Kualitas Virgin Coconut Oil yang Dibuat pada Metode Pemanasan Bertahap Sebagai Minyak Goreng dengan Penambahan Wortel (Daucus carrota I.). Jurnal Ilmiah Sains. 13(2):102-109.
Nugraheni, Lintang Sawitri, Rohula Utami, Siswanti. 2020. Pengaruh Virgin Coconut Oil (VCO) terhadap Karakteristik Fisika, Kimia, dan Mikrobiologi Strawberry (Fragaria x ananassa) Selama Penyimpanan. TEKNOTAN. 14(1):7-16.
Ojo, O.O., Kabutu, F.R., Bello, M., and Babayo, U. 2006. Inhibition Of Paracetamol Induced Oxidative Stress in Rats By Extracts of Lemongrass (Cymbopogon citratus) and Green Tea (Camellia sinensis) in Rats. African Journal of Biotechnology. 5(12):1227-1232.
Standar Nasional Indonesia (SNI). 2008. SNI 7381:2008 Minyak Kelapa Virgin (VCO).
Suaniti, N.M., Adnyana, I.W.B., and Manurung, M. 2018. Analysis of Virgin Coconut Oil (VCO) Components After Heating and Adding Cymbopogon nardus As the Essential Oil. International Conference on Mathematics, Science, and Education. Bali, 8-9 Oktober 2018.
Suaniti, N.M., Manurung, M., and Devi, D. 2019. Study Mass Spectrometry from Virgin Coconut Oil-‘Serai Wangi’ (Cymbopogon nardus) by Fermented Using Saccharomyces cereviciae. Proceedings of the 2nd International Conference on Biosciences and Medical Engineerings (ICBME2019). Bali, 11-12 April 2019.
Sukandar, Dede., Sandra Hermanto., Eva Silvia. Sifat Fisiko Kimia dan Aktivitas Antioksidan Minyak Kelapa Murni (VCO) Hasil Fermentasi Rhizopus orizae. JKTI. 11(2):7-14.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License