STRATEGI KOMUNIKASI RADIO PRO 2 RRI DENPASAR DALAM MENGHADAPI PERUBAHAN FORMAT PROGRAMA
Abstract
ABSTRAK
Pro 2 RRI Denpasar adalah salah satu Programa (stasiun radio) milik Radio Republik Indonesia (RRI) yang awalnya bernama Pro 2 Paradise FM. Perubahan format programa mengharuskan Pro 2 RRI Denpasar menyusun strategi komunikasi yang lebih kompetitif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi Pro 2 RRI Denpasar dalam menghadapi perubahan format programa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif-deskriptif. Hasil temuan penelitian menunjukan bahwa segementasi, target dan posisi dari Pro 2 RRI Denpasar sudah ditentukan oleh LPP RRI Pusat, sehingga strategi komunikasi yang pertama adalah menentukan komunikator yaitu tim kreatif yang dibantu oleh Seksi Programa 2 dan Seksi Komuikasi Publik. Pro 2 RRI Denpasar melakukan audience research untuk mengenal khalayak. Pro 2 RRI Denpasar dalam menyusun pesan menggunakan sifat pesan informatif. Pro 2 RRI Denpasar mengunakan media konvensional berupa media elektronik, media luar ruang dan media format kecil. Pro 2 RRI Denpasar melakukan evaluasi dengan cara menghitung jumlah pendengar aktif yang dihitung melalui jumlah atensi SMS, telepon dan media sosial
Kata kunci : Perubahan Format Programa, Pro 2 RRI Denpasar, Strategi Komunikasi