EFEKTIVITAS PUTUSAN TINDAK PIDANA PERJUDIAN DI PENGADILAN NEGERI DENPASAR (Analisis Putusan Nomor 716 / Pid.B / 2018 / PN Dps)
Abstract
ABSTRAK
Perjudian merupakan suatu kejahatan sebagaimana yang dikaji dalam Pasal 303 dan 303 bis KUHP. Meskipun demikian, judi masih sering terjadi di Kota Denpasar. Penelitian ini ada dua permasalahan yang akan dianalisis yakni a) Mengapa masyarakat melakukan perjudian? dan b) Bagaimanakah analisis putusan perkara pidana biasa Nomor 716 / Pid.B / 2018 / PN Dps dalam menanggulangi perjudian? Penelitian ini adalah jenis penelitian yuridis empiris yang mengkaji efektivitas hukum di dalam masyarakat. Pendekatan masalah dilakukan dengan pendekatan fakta dan pendekatan kasus. Data primer bersumber dari wawancara dengan hakim di Pengadilan Negeri Denpasar, sedangkan data sekunder dikumpulkan melalui studi dokumen. Analisis permasalahan dilakukan secara kualitatif. Alasan utama masyarakat dalam melakukan perjudian di kota Denpasar adalah karena pergaulan dan budaya di mana perjudian yang dilakukan di sela-sela kegiatan agama, dan kegiatan adat. Putusan perkara pidana biasa Nomor 716 / Pid.B / 2018 / PN Dps memutus perkara perjudian dengan menjatuhkan hukuman berupa pidana penjara yang harus dijalani oleh terdakwa.
Kata kunci: Efektivitas, putusan, perjudian, pengadilan.
ABSTRACT
Gambling is a crime as regulated in Articles 303 and 303 of the Criminal Code. Nevertheless, gambling still often occurs in the city of Denpasar. This research has two problems to be analyzed namely a) Why do people gamble? and b) What is the analysis of decision No. 716 / Pid.B / 2018 / PN Dps in dealing with gambling? This research is a type of empirical juridical research that examines the effectiveness of law in society. Problem approach is carried out using the fact approach and case approach. Primary data were sourced from interviews with judges at the Denpasar District Court, while secondary data were collected through document studies. The problem analysis is done qualitatively. The main reason for the community in gambling in the city of Denpasar is because of the association and culture in which gambling is carried out on the sidelines of religious activities, and traditional activities. Decision Number 716 / Pid.B / 2018 / PN Dps decides on a gambling case by imposing a sentence in the form of imprisonment which must be served by the defendant.
Keywords: Effectiveness, decisions, gambling, court.