ANALISIS HAK PEKERJA STIKES NURLIANA SETELAH DIAKUISISI OLEH UNIVERSITAS HAJI
Abstract
Tulisan yang berjudul “Analisis Hak Pekerja STIKes Nurliana Setelah Diakuisisi oleh Universitas Haji” ditulis bertujuan untuk mengetahui apa saja hak dan dampak yang didapatkan oleh pekerja STIKes Nurliana setelah diakuisisi oleh Universitas Haji sehingga rumusan masalah yang diangkat diantaranya: apa saja hak-hak yang didapatkan pekerja STIKes Nurliana setelah dialihkelola oleh Universitas haji dan bagaimana dampak positif dan negatif yang didapatkan oleh pekerja STIKes Nurliana setelah dialihkelola oleh Universitas haji. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode yuridis empiris dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dan bahan hukum penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi nonpartisipan, dan dokumentasi. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan yaitu para pekerja STIKes Nurliana telah mendapatkan hak dan kewajibannya sesuai dengan PP Nomor 35 tahun 2021 dan Statuta Universitas Haji serta dampak negatif yang didapatkan oleh pekerja yaitu pertambahan beban dan tuntutan kerja, akan tetapi dampak negatif tersebut sejalan dengan dampak positifnya yaitu kenaikan jabatan, pendapatan, dan lingkungan manajemen yang lebih baik.