PELATIHAN PEMBUATAN TEH DAN SIRUP TANAMAN HERBAL BERKHASIAT OBAT PADA IBU PKK DESA MAMBANG, TABANAN

  • i gusti ayu artini fakultas kedokteran universitas udayana

Abstract

Tanaman obat adalah tanaman herbal yang memiliki berbagai komponen aktif di dalamnya seperti terpenoid, flavonoid, xantones, dan trace element yang dapat dimanfaatkan dalam pencegahan penyakit. Penelitian mengenai pemanfaatan tanaman obat yang berkhasiat telah banyak dilakukan. Tanaman obat terbukti pada berbagai studi memiliki aktivitas hepatoprotektif, antioksidan, antiinflamasi, antihiperglikemik, dan antibakteri. Tanaman obat berkhasiat antara lain kunir putih dan ubi jalar ungu. Salah satu upaya pembangunan berkelanjutan di daerah pedesaan adalah upaya peningkatan, pemusatan, dan pembudidayaan dalam bidang tanaman herbal. Pembudidayaan tanaman herbal di daerah pedesaan telah berhasil dilakukan. Pemanfaatan tanaman herbal untuk kesehatan masih kurang dilakukan karena masih terbatasnya pengetahuan dan ketrampilan ibu-ibu PKK dalam mengolah tanaman obat. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan ibu-ibu PKK di desa Mambang, Kecamatan Selemadeg Timur, Kabupaten Tabanan dalam pemanfaatan tanaman herbal berkhasiat obat menjadi teh dan sirup herbal yang siap dikonsumsi dan dipasarkan. Metode yang digunakan berupa sosialisasi dan pelatihan pembuatan teh dan sirup tanaman herbal berkhasiat obat secara berkesinambungan. Luaran kegiatan ini berupa produk teh, sirup dan jamu herbal yang siap dipasarkan, dan publikasi jurnal nasional.


 


Kata kunci: tanaman obat, teknologi tepat guna


 


ABSTRACT


 


Medicinal plants are a group of plants, composed of several active compounds namely terpenoid, flavonoid, xantones, as well as trace elements that might contribute to disease prevention. Many researches had been conducted to prove the benefit of medicinal plants. Many studies had showed the hepatoprotective, antioxidant, antiinflammatory, hypoglycemic and antimycrobial effect of some medicinal plants, such as kunir putih and purple sweet potato. One of the strategy for continued development in rural area is increased, centered and plantation of medicinal plants. Medicinal plants had been successfully yielded in rural area. In spite of the successfull plantation, the use of such medicinal plants for health was still minimal. This was assumed to be related to lack of knowledge and skill in processing the medicinal plants. This program aimed to increase the knowledge and skill among participants (PKK of Mambang Village, East Selemadeg, Tabanan) in processing medicinal plants into herbal tea and syrup that were ready to be consumed and marketed. The methods were lecturing and continued-practicing. The outputs are herbal products (in the form of tea, syrup and jamu that are ready to be marketed) and national publication.


 


Keywords: medicinal plants, appropriate technology


 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Badan Pengawasan Obat dan Makanan Republik Indonesia (2010). Acuan Sediaan Herbal. Edisi 1. Volume 5. BPOM RI: Jakarta.
Carvalho, F.R., Vassao, R.C., Nicoletti, M.A., Maria, D.A. (2010). Effect of Curcuma zedoaria crude extract against tumor progression and immunomodulation. Journal of Venomous Animals and Toxins including Tropical Diseases. 16(2): 324-341.
Jawi, I.M., Sutirta-Yasa, I.W.P., Suprapta, D.N., Mahendra, A.N. (2012). Antihypertensive effect and eNOS expressions in nacl-induced hypertensive rats treated with purple sweet potato. Universal Journal of Medicine and Dentistry. 1(9): 102-107.
Satriyasa, B.K. (2016). Aqueous extract of purple sweet potato tubers decreases MDA and increases SOD2 in kidney of diabetic rats. Bali Medical Journal. 5(3): 388-390.
Published
2020-08-01
How to Cite
ARTINI, i gusti ayu. PELATIHAN PEMBUATAN TEH DAN SIRUP TANAMAN HERBAL BERKHASIAT OBAT PADA IBU PKK DESA MAMBANG, TABANAN. Buletin Udayana Mengabdi, [S.l.], v. 19, n. 3, p. 276-282, aug. 2020. ISSN 2654-9964. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/jum/article/view/56224>. Date accessed: 09 jan. 2025.