Motivasi wisatawan mancanegara menikmati olahraga air di rekreasi air tirta harum tanjung benoa

  • Ida Bagus Udayana Pidada Udayana University

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki garis pantai yang panjang. Anugrah ini harus diperhatikan oleh pemerintah khususnya dalam membangun pariwisata yang bergerak di bidang jasa bahari/wisata tirta. Rekreasi air Tirta Harum banyak mendapat kunjungan wisatawan karena banyak menawarkan jasa pelayanan baik berupa sarana atau produk rekeasi air. Rekreasi air Tirta Harum adalah salah satu dari 24 rekreasi air yang berada di Tanjung Benoa merupakan tempat rekreasi air, sampai saat ini yang paling favorit di kawasan Tanjung Benoa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi wisatawan mancanegara. Data yang digunakan berupa data deskriptif kualitatif dan data statistik deskriptif dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara mendalam, kuesioner yang dikumpulkan, dan juga dokumentasi. Penelitian ini menggunakan 100 responden yang di pilih sebagai sampel dengan menggunakan metode accidental sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, wisatawan mancanegara yang menjawab dengan motivasi bersenang-senang sebanyak 53 orang wisatawan atau (53%), menikmati olahraga air sebanyak 20 orang wisatawan atau (20%), berpetualang sebanyak 9 orang wisatawan atau (9%), berolahraga sebanyak 8 orang wisatawan atau (8%), menghilangkan stres sebanyak 6 orang wisatawan atau (6%), dan bertemu atau mendapatkan teman sebanyak 4 orang wisatawan atau (4%). Kata Kunci: Motivasi, Wisatawan Mancanegara, Rekreasi Air

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-05-20
How to Cite
PIDADA, Ida Bagus Udayana. Motivasi wisatawan mancanegara menikmati olahraga air di rekreasi air tirta harum tanjung benoa. Jurnal Kepariwisataan dan Hospitalitas, [S.l.], v. 8, n. 1, p. 367-376, may 2024. ISSN 2581-0669. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/jkh/article/view/116245>. Date accessed: 26 june 2024.