ANALISIS DAN PERBANDINGAN TEKNIK WATERMARKING CITRA DIGITAL MENGGUNAKAN METODE BLOCK BASED DCT DAN LSB
Abstract
Watermarking merupakan aplikasi dari steganografi yang berusaha menyisipkan pesan pada suatu media
digital. Namun, berbeda dengan steganografi, media penampung yang digunakan untuk menyimpan informasi
adalah objek yang ingin diamankan. Selain daripada itu, informasi yang disembunyikan harus terjaga
keutuhannya. Beberapa upaya telah dilakukan untuk melakukan penyisipan informasi pada suatu media
penampung, khususnya pada kasus media citra digital. Teknik yang digunakan bekerja pada domain spasial
yaitu LSB dan spectral yaitu menggunakan block-based DCT. Tulisan ini akan memberikan evaluasi dan
perbandingan terhadap beberapa teknik watermarking tersebut dengan melakukan pengujian terhadap
transparansi persepsi (imperceptibility), robustness, dan kapasitas. Hasil pengujian memperlihatkan metode
block-based DCT lebih baik dibandingkan dengan LSB pada pengujian Imperceptibility. Sedangkan, pada
pengujian robustness penggunaan metode LSB dapat lebih menjaga watermark yang disisipkan.