FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN MENJADI PEKERJA SETENGAH PENGANGGUR BAGI PEKERJA WANITA DI SEKTOR INFORMAL
Abstract
Masalah pengangguran merupakan masalah yang bersifat kompleks secara domestik, regional, maupun nasional. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh umur, tingkat pendidikan, dan tingkat upah secara simultan dan parsial terhadap keputusan pekerja wanita di sektor informal untuk memilih menjadi setengah penganggur di Kabupaten Jembrana. Data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Jumlah sampel yang digunakan adalah sebanyak 100 orang, dengan menggunakan teknik penentuan sampel secara purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis binary logistic regression. Hasil penelitian menujukkan bahwa umur, tingkat pendidikan, dan tingkat upah berpengaruh signifikan secara simultan terhadap keputusan pekerja wanita di sektor informal menjadi setengah penganggur di Kabupaten Jembrana. Variabel umur secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pekerja wanita di sektor informal menjadi setengah penganggur, sedangkan variabel tingkat pendidikan dan tingkat upah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keputusan pekerja wanita di sektor informal menjadi setengah penganggur.
Kata kunci: umur, pendidikan, upah, setengah penganggur