PENGARUH PENGELUARAN KELUARGA DAN PENDAPATAN SUAMI TERHADAP INTENSITAS KERJA ISTRI DAN KESEJAHTERAAN KELUARGA NELAYAN
Abstract
Penelitian ini bertujuan 1) untuk menganalisis pengaruh pengeluaran keluarga dan pendapatan suami terhadap intensitas kerja istri nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan, 2) untuk menganalisis pengaruh pengeluaran keluarga, pendapatan suami dan intensitas kerja istri nelayan terhadap kesejahteraan keluarga nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan, 3) untuk menganalisis peran intensitas kerja istri nelayan dalam memediasi pengaruh pengeluaran keluarga dan pendapatan suami terhadap kesejahteraan keluarga nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan. Data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah data primer, yaitu dengan melakukan penyebaran kuesioner kepada istri nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan. Sampel yang digunakan adalah sebanyak 64 istri nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan, dengan menggunakan teknik penentuan sampel dengan teknik Non Probability Sampling dengan metode Accidental Sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis jalur. Hasil penelitian menujukkan bahwa Pengeluaraan keluarga dan pendapatan suami berpengaruh positif dan terhadap intensitas kerja istri nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan. Pengeluaran keluarga, pendapatan suami dan intensitas kerja istri nelayan berpengaruh positif terhadap kesejahteraan keluarga nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan. Intensitas kerja istri nelayan memediasi pengaruh pengeluaran keluarga dan pendapatan suami terhadap kesejahteraan keluarga nelayan di Desa Serangan Kecamatan Denpasar Selatan.
Kata kunci: pengeluaran keluarga, pendapatan suami, intensitas kerja, kesejahteraan keluarga