PENGELUARAN PEMERINTAH BIDANG KESEHATAN DAN PENURUNAN ANGKA KEMATIAN BAYI DI JAWA BARAT
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran pemerintah dari sisi pengeluaran kesehatan dan ketersediaan fasilitas kesehatan dalam menurunkan angka kematian bayi di Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan Generalized Least Square (GLS) menjadi dasar perhitungan dalam menganalisis pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Ruang lingkup penelitian sebanyak 26 Kabupaten/Kota di Jawa Barat. Variabel dependen dalam penelitian ini yaitu angka kematian bayi, sedangkan variabel independen yaitu rasio pengeluaran kesehatan terhadap PDRB, rata lama sekolah dan persentase masyarakat terhadap sanitasi layak mempengaruhi negatif dan signifikan terhadap penurunan angka kematian bayi. Sedangkan variabel kontrol dalam penelitian ini yaitu variabel pendapatan yang diproksikan dengan PDRB berpengaruh negatif dan signifikan terhadap penurunan angka kematian bayi.







