Kecenderungan pariwisata selalu dibanggakan oleh banyak pihak menjadi angin segar bagi pembangunan pariwisata di berbagai Provinsi di Indonesia. Perencanaan dan pengembangan memjadi titik sentral untuk dapat mewujudkan pembangunan pariwisata dengan mengesampingkan berbagai dampak negatif. Harapannya adalah mewujudkan pariwisata berkelanjutan  berdasarkan perencanaan dan pengembangan kepariwisataan secara integral dan holistik

Tetapi dalam kenyataannya, pariwisata justru banyak menimbulkan ketimpangan secara sosial, ekonomi, budaya maupun lingkungan. Sering terjadi faktor-faktor seperti faktor sosial, faktor budaya maupun lingkungan  dikesampingkan demi faktor ekonomi untuk mengejar angka pertumbuhan dengan dalih mempercepat pertumbuhan ekonomi demi mensejahterahkan rakyat.

Pada Jurnal OJS Jurnal Destinasi Pariwisata Volume 2 Nomor 1 Juli, 2014 berupaya menyampaikan berbagai hasil riset para mahasiswa dan para dosen dalam mempublikasikan karya ilmiahnya. Sebagai jurnal ilmiah, tulisan atau artikel merupakan pokok-pokok hasil temuan dan dapat berupa solusi berbagai permasalahan yang dihadapi oleh, masyarakat, pemerintah, praktisi maupun kalangan akademisi.

Harapan kami dari dewan redaksi agar publikasi ilmiah ini dapat memberikan banyak manfaat dan dapat digunakan sebagai solve problempermasalahan-permasalahan pembangunan pariwisata di Indonesia yang semakin dinamis.

Published: 2014-07-01

Articles