Studi Histologi Paru-Paru Kambing Peranakan Etawah

  • I Gede Semarabawa Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali
  • Ni Ketut Suwiti Laboratorium Histologi Veteriner Universitas Udayana
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/bulvet.2021.v13.i02.p05

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur histologi paru-paru kambing peranakan etawah. Enam puluh empat sampel berupa paru-paru, dari kambing peranakan etawah jantan dan betina yang berumur muda dan dewasa, dan dibuat sediaan histologi, diwarnai dengan metoda Harris-Hematoksilin Eosin. Hasil penelitian menunjukan struktur histologi paru-paru kambing peranakan etawah didominasi oleh alveoli, ditemukan bronkus dan bronkiolus dalam suatu kapsula. Tidak ada perbedaan ketebalan kapsula paru-paru kambing peranakan etawah jantan dan betina baik pada umur muda maupun dewasa (P>0,05), namun pleura visceral kambing betina muda lebih padat dibandingkan betina dewasa. Contour bronkus kambing peranakan etawah jantan lebih besar (P<0,05) dibandingkan betina baik pada umur muda maupun dewasa. Paru-paru kambing PE jantan memiliki tulang rawan hialin yang lebih banyak dibandingkan betina dengan bentuk pipih dan memanjang diluar adventitia, sedangkan pada betina berbentuk bulat. Contour bronkiolus kambing peranakan etawah jantan dewasa lebih besar (P<0,05) dibandingkan betina, sedangkan pada kambing muda bronkiolus betina lebih besar. Otot polos bronkiolus kambing jantan berbentuk lingkaran dengan batas yang jelas, sedangkan pada betina batasnya kurang jelas dan terputus-putus.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

Referensi

Bacha WJJ, Bacha LM. 2012. Color atlas of veterinary histology. 3rd Ed. Wilwy and Blackwell.
Dhewiyanty V, Setyawati TR, Yanti AH. 2015. Prevalensi dan Intensitas Larva Infektif Nematoda Gastrointestinal Strongylida dan Rhabditida pada Kultur Feses kambing (Capra sp.) di Tempat Pemotongan Hewan Kambing Pontianak.
Edey IN. 1983. Tropical Sheep and Goat Production. Australia University International Development Program Canberra.
Eroschenko VP. 2008. Difiore’s Atlas of Histology with Functional Correlations. 11th Ed.
Federer PG. 1997. Experimental Design Theory and Application. Third Edition. Oxford and IBH Publishing Co. New Delhi Bombay Calcuta
Irmawati D, Fuah AM, Setyono DJ. 2013. Sistem Produksi dan Kelayakan Usaha Peternakan Kambing Peranakan Etawah. J. Ilmu Prod. Teknologi Peternakan. 01(2):104-109.
Kalita A. 2014. Histomorphological Study of the Respiratory System of Mizo Local Pig (zo vawk). Department of Veterinary Anatomy and Histology, College of Veterinary Sciences and A.H. Central Agricultural University, Selesih, Aizawl, Mizoram, India.
Mescher AL. 2016. Junqueira's Basic Histology, Text and Atlas. 14th Ed. Vet Books.
Prabowo A. 2010. Petunjuk Teknis Budidaya Ternak Kambing. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Sumatra selatan, Palembang.
Sadi SEJA. 2005. Topographical and histological study of the lung in the sheep and goats. Colle. of Vet. Med. Unive. of Mosul.
Suparman, Hafid H, Baa LO. 2016. Kajian Pertumbuhan Dan Produksi Kambing Peranakan Ettawa Jantan Yang Diberikan Pakan Berbeda. Fakultas Peternakan UHO
Suwiti NK, Suastika IP, Swacita IBN, Besung INK. 2015. Studi Histologi dan Histomorfometri Daging Sapi Bali dan Wagyu. J. Vet. 16(3): 432-438.
Warganegara RK. 2015. The Comparation Of Lung Vital Capacity in Various Sport Athlete. Faculty of Medicine, Lampung University.
Diterbitkan
2021-08-25
##submission.howToCite##
SEMARABAWA, I Gede; SUWITI, Ni Ketut. Studi Histologi Paru-Paru Kambing Peranakan Etawah. Buletin Veteriner Udayana, [S.l.], p. 147-156, aug. 2021. ISSN 2477-2712. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/buletinvet/article/view/42411>. Tanggal Akses: 25 apr. 2025 doi: https://doi.org/10.24843/bulvet.2021.v13.i02.p05.
Bagian
Articles