Hubungan Kegunaan dan Kemudahan Penggunaan SAIBA dengan Kualitas Laporan Keuangan Kantor Wilayah DJP Bali

  • Budi Ismanto Prasetyo Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana
  • I Dewa Gede Dharma Suputra Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/EJA.2018.v24.i03.p05

Abstrak

Perubahan basis akuntansi dari kas menuju akrual (cash toward accrual) ke basis akrual disebabkan karena ada beberapa hal yang tidak bisa dipenuhi oleh akuntansi berbasis kas menuju akrual (cash toward accrual). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis hubungan kegunaan dan kemudahan penggunaan Sistem Aplikasi Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) dengan kualitas laporan keuangan Kantor Wilayah DJP Bali. Populasi dalam penelitian ini adalah para operator SAIBA dari seluruh satker di lingkungan Kantor Wilayah DJP Bali. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sensus. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis dalam penelitian ini adalah analisis korelasi Spearman Rank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kekuatan hubungan dari variabel kegunaan SAIBA dengan kualitas laporan keuangan dapat digolongkan ke dalam tingkat hubungan sangat kuat, demikian pula kekuatan hubungan dari variabel kemudahan penggunaan SAIBA dengan kualitas laporan keuangan juga dapat digolongkan ke dalam tingkat hubungan sangat kuat.


Kata kunci: Kegunaan SAIBA, Kemudahan Penggunaan SAIBA, Kualitas Laporan Keuangan

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2018-08-06
##submission.howToCite##
PRASETYO, Budi Ismanto; SUPUTRA, I Dewa Gede Dharma. Hubungan Kegunaan dan Kemudahan Penggunaan SAIBA dengan Kualitas Laporan Keuangan Kantor Wilayah DJP Bali. E-Jurnal Akuntansi, [S.l.], v. 24, n. 3, p. 1768-1798, aug. 2018. ISSN 2302-8556. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/akuntansi/article/view/38996>. Tanggal Akses: 23 jan. 2026 doi: https://doi.org/10.24843/EJA.2018.v24.i03.p05.
Bagian
Artikel