PENGARUH EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA KINERJA INDIVIDUAL DENGAN KEMAMPUAN TEKNIK PERSONAL SEBAGAI PEMODERASI

  • I Made Putra Adi Gunawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana
  • Agus Indra Tenaya Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana

Abstract

Sistem Informasi Akuntansi adalah suatu sistem yang dirancang dengan tujuan untuk membantu pengolahan data dan informasi dalam bidang ekonomi atau keuangan perusahaan. Hal ini dikarenakan perusahaan sangat membutuhkan informasi untuk dapat mengambil sebuah keputusan, sehingga perlu ada suatu sistem yang dapat menyediakan informasi yang diperlukan tersebut secara akurat, relevan dan tepat waktu. Selain tersedianya sistem yang baik, diperlukan juga pengguna sistem yang memiliki kemampuan memadai, sehingga dapat memanfaatkan sistem tersebut secara maksimal. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh efektivitas sistem informasi akuntansi pada kinerja individual dan untuk mengetahui kemampuan teknik personal dalam memoderasi pengaruh efektivitas sistem informasi akuntansi pada kinerja individual Lembaga Perkreditan Desa di Kota Denpasar. Penelitian ini dilakukan pada 35 LPD di Kota Denpasar, dengan jumlah populasi 420 karyawan. Metode pemilihan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yaitu penentuan sampel berdasarkan kesesuaian karakteristik tertentu sehingga diperoleh sampel sebanyak 105 responden. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode kuesioner, kemudian data tersebut dianalisis dengan menggunakan teknik analisis moderating regression analysis (MRA). Berdasarkan hasil analisis data, disimpulkan bahwa efektivitas sistem informasi akuntansi berpengaruh positif pada kinerja individual dan kemampuan teknik personal atas sistem informasi akuntansi mampu memoderasi pengaruh efektivitas sistem informasi akuntansi terhadap kinerja individual pada Lembaga Perkreditan Desa di Kota Denpasar.


Kata kunci: kemampuan teknik personal, efektivitas sistem informasi akuntansi, kinerja individual

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-08-06
How to Cite
GUNAWAN, I Made Putra Adi; TENAYA, Agus Indra. PENGARUH EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA KINERJA INDIVIDUAL DENGAN KEMAMPUAN TEKNIK PERSONAL SEBAGAI PEMODERASI. E-Jurnal Akuntansi, [S.l.], v. 20, n. 2, p. 1621-1647, aug. 2017. ISSN 2302-8556. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/akuntansi/article/view/31324>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/EJA.2017.v20.i02.p27.
Section
Articles