Analisis N Total dan Kandungan Logam Berat Cu dan Zn pada Tanah Sawah di Daerah Pengairan Sungai Cikijing Kecamatan Rancaekek

  • Leony Agustine Universitas Tanjungpura
  • Rija Sudirja Departemen Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, UNPAD
  • Rachmat Harryanto Program Studi Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, UNTAN
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/JITPA.2022.v07.i01.p06

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) mengevaluasi sebaran N total dan kandungan logam berat Cu dan Zn pada tanah sawah di Daerah Pengairan Sungai Cikijing Kecamatan Rancaekek, 2) besarnya N total dan kandungan logam berat Cu dan Zn pada tanah sawah di Daerah Pengairan Sungai Cikijing Kecamatan Rancaekek. Penelitian dilaksanakan pada tanah sawah tercemar limbah pabrik di Daerah Pengairan Sungai Cikijing Kecamatan Rancaekek dan dilanjutkan dengan analisis tanah analisis tanah di Laboratorium Kesuburan Tanah dan Nutrisi Tanaman Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari 2017 sampai dengan November 2017. Penelitian dilakukan dengan penetapan titik sampel yang didasarkan pada sistem purposive random sampling atas dasar Satuan Lahan Homogen (SLH). Satuan Lahan Homogen disusun dengan menumpangsusunkan (overlay) Peta Administrasi, Peta Kelerengan, Peta Penggunaan Lahan dan Peta Jenis Tanah. Jumlah sampel adalah 50 yang terletak pada 4 desa. Variabel yang diamati dan diukur dalam penelitian ini meliputi N total dan logam berat Cu dan Zn. Hasil penelitian menunjukkan bahwa N total di daerah penelitan tergolong rendah dan sedang namun dibeberapa titik lokasi terdapat kandungan N yang sangat rendah sedangkan logam berat Cu dibeberapa titik lokasi terdapat di atas baku mutu dan logam berat Zn sebagai besar titik lokasi di atas baku mutu.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

Referensi

Agustine, L., Sudirja, R. dan Harryanto, R. (2018) “Identifikasi Sumberdaya Lahan Pada Ketersediaan Logam Berat (Pb, Cd Dan Cr) Tanah Sawah Di Daerah Pengairan Sungai Cikijing Kecamatan Rancaekek,” Jurnal Teknologi Pertanian Andalas, 22(1), hal. 22–31.
Alloway, B. J. (1995) “The origins of heavy metals in soils,” Heavy metals in soils, hal. 38–57.
Balai Penelitian Tanah. 2005. Petunjuk Teknis Analisis Kimia Tanah, Tanaman, Air dan Pupuk. Balai Penelitian Tanah, Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, Bogor.
Djuangsih, N., Benito, A. K. dan Salim, H. (1982) “Aspek Toksikologi Lingkungan,” Laporan Analisis Dampak Lingkungan, Lembaga Ekologi Universitas Padjadjaran, Bandung.
Foth, H. D. dan Adisoemarto, S. (1994) “Dasar-dasar ilmu tanah.”
Lahuddin, M. (2007) “Aspek unsur mikro dalam kesuburan tanah,” Universitas Sumatera Utara. Medan.
Mahi, A. K. (2015) “Survei Tanah; Evaluasi dan Perencanaan Penggunaan Lahan Edisi 2.” Graha Ilmu.
Nariratih, I. et al. (2013) “Ketersediaan nitrogen pada tiga jenis tanah akibat pemberian tiga bahan organik dan serapannya pada tanaman jagung,” Jurnal Agroekoteknologi Universitas Sumatera Utara, 1(3), hal. 94978.
Nurjaya, N., Zihan, E. dan Saeni, M. S. (2006) “Pengaruh amelioran terhadap kadar Pb tanah, serapannya serta hasil tanaman bawang merah pada inceptisol,” Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian Indonesia, 8(2), hal. 110–119.
Patti, P. S., Kaya, E. dan Silahooy, C. (2018) “Analisis status nitrogen tanah dalam kaitannya dengan serapan N oleh tanaman padi sawah di Desa Waimital, Kecamatan Kairatu, Kabupaten Seram Bagian Barat,” Agrologia, 2(1).
Singh, K. P. et al. (2005) “Estimation of source of heavy metal contamination in sediments of Gomti River (India) using principal component analysis,” Water, air, and soil pollution, 166(1), hal. 321–341.
Diterbitkan
2022-04-28
##submission.howToCite##
AGUSTINE, Leony; SUDIRJA, Rija; HARRYANTO, Rachmat. Analisis N Total dan Kandungan Logam Berat Cu dan Zn pada Tanah Sawah di Daerah Pengairan Sungai Cikijing Kecamatan Rancaekek. Jurnal Ilmiah Teknologi Pertanian Agrotechno, [S.l.], v. 7, n. 1, p. 47-55, apr. 2022. ISSN 2548-8023. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/agrotechno/article/view/83587>. Tanggal Akses: 14 oct. 2025 doi: https://doi.org/10.24843/JITPA.2022.v07.i01.p06.
Bagian
Articles