Karakteristik Minyak Atsiri Bunga Kamboja Cendana Hasil Perlakuan Lama Curing dan Lama Ekstraksi

  • Ni Made Wartini Fakulta Teknologi Pertanian Universitas udayana
  • I Made Adi Parimartha Fakulta Teknologi Pertanian Universitas udayana
  • I Wayan Arnata Fakulta Teknologi Pertanian Universitas udayana

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh lama curing, lama ekstraksi, dan interaksinya terhadaprendemen dan karakteristik minyak atsiri bunga Kamboja Cendana, mendapatkan lama curing dan lamaekstraksi terbaik untuk menghasilkan karakteristik minyak atsiri bunga Kamboja Cendana, danmenentukan jenis dan komposisi senyawa dalam minyak atsiri bunga Kamboja Cendana. Penelitian inimenggunakan Rancangan Acak Kelompok pola faktorial. Faktor pertama (lama curing) terdiri dari 3 tarafyaitu: tanpa curing, curing 2 dan 4 hari, dan faktor kedua (lama ekstrasi) terdiri atas 3 taraf yaitu: 2, 3 dan4 jam. Masing-masing perlakuan dilakukan sebanyak 2 kali. Sampel diuji secara objektif dan subjektifuntuk menentukan perlakuan terbaik. Variabel objektif yang diamati yaitu rendemen dan komposisisenyawa dalam minyak atsiri bunga Kamboja Cendana. Variabel subjektif yang diamati yaitu kesukaanterhadap aroma dan tingkat kekuatan aroma minyak atsiri bunga Kamboja Cendana. Untuk menentukanperlakuan terbaik dilakukan uji efektivitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama curing dan lamaekstraksi berpengaruh terhadap rendemen dan karakteristik minyak atsiri bunga Kamboja Cendana. Lamacuring 2 hari dengan lama ekstraksi 4 jam merupakan perlakuan terbaik untuk menghasilkan minyakatsiri bunga Kamboja Cendana dengan rendemen 1,17 %, nilai kesukaan terhadap aroma 5,8 (antara sukadengan sangat suka) dan kekuatan aroma 7,1 (paling kuat). Minyak atsiri bunga Kamboja Cendanamengandung 48 jenis senyawa dengan 9 senyawa tidak teridentifikasi. Senyawa penyusun minyak atsiribunga Kamboja Cendana terdiri dari golongan alkana (20,15%), ester (32,24%), keton(1,07%), alkena(0,83%), ether (1,08%), alkohol (23,29%), amida(1,24%), dan tidak teridentifikasi (20,09%).

Downloads

Download data is not yet available.
How to Cite
WARTINI, Ni Made; PARIMARTHA, I Made Adi; ARNATA, I Wayan. Karakteristik Minyak Atsiri Bunga Kamboja Cendana Hasil Perlakuan Lama Curing dan Lama Ekstraksi. Jurnal Ilmiah Teknologi Pertanian Agrotechno, [S.l.], v. 1, n. 1, p. 12-19, july 2016. ISSN 2548-8023. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/agrotechno/article/view/22011>. Date accessed: 26 apr. 2024.
Section
Articles