KATEGORI TOPONIMI DAN FUNGSI PAPAN NAMA JALAN DI KELURAHAN OEBUFU, KOTA KUPANG: KAJIAN LANSKAP LINGUISTIK

  • Agnes Maria Diana Rafael Mahasiswa Program Doktor Linguistik, Universitas Udayana

Abstract

Pemberian nama jalanĀ  tentu tidak terjadi secara manasuka. Nama jalan memberikan informasi tertentu tentang mayoritas latar belakang suku penduduk yang bermukim di suatu wilayah dan tentang dominasi bahasa yang bertumbuh di wilayah tersebut. Penelitian ini mengkaji tentang toponimi nama jalan di kelurahan Oebufu, kota Kupang serta fungsi penggunaan nama jalan tersebut. Kajian ini akan menggunakan dua teori linguistik yaitu teori Lanskap Linguistik dan teori onomastika, terkhususnya teori toponimi. Kajian ini bertujuan untuk menemukan kategori toponimi penggunaan nama jalan di kelurahan Oebufu, kecamatan kota Kupang dan menemukan fungsi dari penggunaan nama jalan tersebut. Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif, yaitu dengan mengumpulkan repertoar visual atau data foto dari papan nama jalan di lokasi penelitian. Hasil penelitian menemukan bahwa Kategori Toponimi nama jalan di kelurahan oebufu, Kota Kupang terdiri dari lima jenis topinimi yaitu toponimi vegitasi, toponimi penghormatan jasa seseorang, toponimi berdasarkan sejarah, toponimi berdasarkan daerah asal penghuni, dan toponimi pemberian (hibah). Selanjutnya terdapat dua jenis fungsi penggunaan papan nama jalan, yaitu sebagai fungsi informasi untuk memberikan informasi teritorial suatu wilayah, dan fungsi simbolis untuk memberikan petunjuk bahwa warga yang bermukim di wilayah tersebut berasal dari dominasi suku tertentu dan menggunakan bahasa suku itu.

Published
2024-01-25
How to Cite
RAFAEL, Agnes Maria Diana. KATEGORI TOPONIMI DAN FUNGSI PAPAN NAMA JALAN DI KELURAHAN OEBUFU, KOTA KUPANG: KAJIAN LANSKAP LINGUISTIK. Prosiding Seminar Nasional Bahasa Ibu, [S.l.], v. 1, n. 1, p. 219--234, jan. 2024. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/snbi/article/view/SNBI.2023.103.p04>. Date accessed: 12 may 2024.