PENGARUH KEADILAN ORGANISASI, BUDAYA ORGANISASI, DAN PEMBERDAYAAN KARYAWAN TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL KARYAWAN LPD DESA ADAT JIMBARAN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keadilan organisasi, budaya organisasi, dan pemberdayaankaryawan terhadap komitmen organisasional. Penelitian ini dilakukan pada karyawan LPD Desa Adat Jimbaran.
Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 78 responden dengan metode sampling jenuh. Pengumpulan data
dilakukan dengan melalui penyebaran kuesioner dengan menggunakan skala Likert. Teknik yang digunakan
dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel keadilan
organisasi, budaya organisasi, dan pemberdayaan karyawan berpengaruh positif terhadap komitmen organisasional
karyawan LPD Desa Adat Jimbaran. Disarankan agar perusahaan harus mampu memberikan jadwal kerja secara
adil kepada seluruh karyawan, perusahaan harus mampu memotivasi karyawan dengan memberikan penghargaan
sehingga karyawan berkemauan kuat dalam bekerja, dan perusahaan juga harus memfasilitasi kapasitas potensial
dengan memperoleh kompetensi karyawan sehingga karyawan mempraktikkan kemampuan yang dimiliki seperti
ide-ide dan inovasi terbaik meraka bagi perusahaan.
Downloads
Download data is not yet available.
Published
2016-12-01
How to Cite
TRIS UDAYANI, Komang Arik; SINTAASIH, Desak Ketut.
PENGARUH KEADILAN ORGANISASI, BUDAYA ORGANISASI, DAN PEMBERDAYAAN KARYAWAN TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL KARYAWAN LPD DESA ADAT JIMBARAN.
PIRAMIDA, [S.l.], v. 12, n. 2, dec. 2016.
ISSN 2685-788X.
Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/piramida/article/view/30178>. Date accessed: 02 nov. 2024.
Section
Articles
Keywords
Keadilan Organisasi;Budaya Organisasi;Pemberdayaan Karyawan; Komitmen Organisasional