KEBUTUHAN ENERGI DAN PROTEIN UNTUK HIDUP POKOK DAN PERTUMBUHAN PADA AYAM KAMPUNG UMUR 10-20 MINGGU

  • I G. MAHARDIKA FAKULTAS PETERNAKAN, UNIVERSITAS UDAYANA
  • G.A.M. KRISTINA DEWI FAKULTAS PETERNAKAN, UNIVERSITAS UDAYANA
  • I K. SUMADI FAKULTAS PETERNAKAN, UNIVERSITAS UDAYANA
  • I M. SUASTA FAKULTAS PETERNAKAN, UNIVERSITAS UDAYANA

Abstract

Penelitian ditujukan untuk menghitung kebutuhan energi dan protein untuk hidup pokok dan untuk pertumbuhan pada ayam kampung umur 10-20 minggu. Sembilan puluh enam ekor ayam kampung umur 10 minggu yang dibagi dalam 4 kelompok perlakuan yaitu ayam yang diberikan ransum mengandung 3100 k.kal ME/kg dan 22% protein (perlakuan A), ransum yang mengandung 3000 K.kal ME/kg dan 20% protein (perlakuan B), ransum yang mengandung 2900 K.kal ME/kg dan 18% protein (perlakuan C) dan ransum yang mengandung 2800 K.kal ME/kg dan 16% protein (perlakuan D). Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan. Hasil penelitian ini mendapatkan bahwa kebutuhan energi untuk hidup pokok pada ayam kampung adalah: 138,77 W0,75 kcal/hari (W: berat badan ayam dalam kg), sedangkan kebutuhan protein untuk hidup pokok pada penelitian ini adalah 7,8 g/W0,75/hari. Kebutuhan energi untuk pertumbuhan atau kenaikan berat badan diperoleh 3,3 K.cal/1g kenaikan berat badan sedangkan kebutuhan protein untuk pertumbuhan adalah: 0,33 g protein setiap kenaikan 1g kenaikan berat badan.

Downloads

Download data is not yet available.
How to Cite
MAHARDIKA, I G. et al. KEBUTUHAN ENERGI DAN PROTEIN UNTUK HIDUP POKOK DAN PERTUMBUHAN PADA AYAM KAMPUNG UMUR 10-20 MINGGU. Majalah Ilmiah Peternakan, [S.l.], june 2014. ISSN 2656-8373. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/mip/article/view/9209>. Date accessed: 23 apr. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/MIP.2013.v16.i01.p02.
Section
Articles

Keywords

Ayam kampung,energi termetabolis, protein,