KOEFESIEN CERNA BAHAN KERING DAN NUTRIEN RANSUM KAMBING PERANAKAN ETAWAH YANG DIBERI HIJAUAN DENGAN SUPLEMENTASI KONSENTRAT MOLAMIK

  • IGLO. CAKRA
  • N.W SITI
  • I. M. MUDITA

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilaksanakan di Padanggalak, Denpasar. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh suplementasi konsentrat Molamik terhadap koefesien cerna bahan kering dan nutrien ransum kambing PE yang diberi hijauan berbasis leguminosa. Penelitian menggunakan tancangan acak kelompok (RAK) dengan tiga perlakuan dan tiga kelompok (blok) sebagai ulangan. Ternak yang digunakan berjumlah 9 ekor, rata-rata berat badan awal 15,56±1,63 kg. Ketiga perlakuan tersebut adalah: perlakuan A: 100% ransum hijauan (20% Rumput lapangan, 60% Gamal dan 20% Waru), perlakuan B: 92,5% ransum A + 7,5% konsentrat Molamix dan perlakuan C: 85% ransum A+15% konsentrat Molamix. Peubah yang diamati adalahk oefisien cerna bahan kering, dan nutrien ransum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa koefisien cerna bahan kering, bahan organik, protein kasar pada perlakuan B dan C nyata lebih tinggi (P<0,05) dibandingkan dengan perlakuan A. Koefesien cerna serat kasar pada perlakuan B dan C nyata lebih tinggi (P<0,01) dibandingkan dengan perlakuan A. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pemberian ransum hijauan berbasis leguminosa dengan suplementasi 7,5% dan 15% konsentrat Molamik pada kambing Peranakan Etawah secara nyata dapat meningkatkan koefisien cerna bahan kering dan nutrien ransum (bahan organik, protein kasar dan serat kasar). COEFESIEN DIGESTIBILITY OF DRY MATTER AND NUTRITION CONTENT OF ETAWAH CROSS BREED GOAT RATION WITH FORAGE AND MOLAMIK CONSENRAT ABSTRACT This experiment was conducted to find out the effect of suplement molamik consentrat on digestibility of dry matter and nutrien content on etawah cross breed goat ration with leguminosa forage.The experiment used nine goats that had an average initial weight of 15.56 ±1.63 that were alocated into three treatment group of diets i. e. Diet A =100% forage (20% grass, 60 % Gliricidia sepium and 20% Hibiscus teilleaceus) ; Diet B = 92,5% diet A + 7.5% Molamik consentrat ; Diet C = 85 % diet A + 15 % Molamik consentrat in Randomized Block Design consisting of three treatment and three replicates. Result of the experiment indicated that suplementation of Molamik consentrat 7.5% and 15% significanly increase digestibility of dry matter, organic matter crude protein, and crude fiber.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

IGLO. CAKRA
Fakultas Peternakan Universitas Udayana Denpasar Bali e-mail: lanangcakrafapet@yahoo.com
N.W SITI
Fakultas Peternakan Universitas Udayana Denpasar Bali e-mail: lanangcakrafapet@yahoo.com
I. M. MUDITA
Fakultas Peternakan Universitas Udayana Denpasar Bali e-mail: lanangcakrafapet@yahoo.com
Published
2012-09-04
How to Cite
CAKRA, IGLO.; SITI, N.W; MUDITA, I. M.. KOEFESIEN CERNA BAHAN KERING DAN NUTRIEN RANSUM KAMBING PERANAKAN ETAWAH YANG DIBERI HIJAUAN DENGAN SUPLEMENTASI KONSENTRAT MOLAMIK. Majalah Ilmiah Peternakan, [S.l.], v. 11, n. 1, sep. 2012. ISSN 2656-8373. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/mip/article/view/1761>. Date accessed: 26 apr. 2024.
Section
Articles