Penerapan Metode Prototype dalam Perancangan Aplikasi SIPINJAM Berbasis Website pada Credit Union Canaga Antutn

  • Petrus Yoko Universitas Bina Sarana Informatika
  • Rabiatul Adwiya Universitas Bina Sarana Informatika
  • Wahyu Nugraha Universitas Bina Sarana Informatika

Abstract

Credit Union (CU) Canaga Antutn bergerak dibidang jasa keuangan yaitu simpan pinjam. Canaga Antutn masih menggunakan teknik konvensional yaitu pencatatan menggunakan alat tulis dan buku catatan untuk mengelola data simpan pinjam. Apabila terjadi kesalahan pada pencatatan transaksi simpan pinjam, maka akan sangat berpengaruh kepada laporan secara keseluruhan dan merugikan ke dua belah pihak, yaitu anggota dan pihak perusahaan. Maka dari itu, dibuatlah perancangan sistem informasi simpan pinjam berbasis web pada CU Canaga Antutn menggunakan metode prototype. Observasi, wawancara dan studi pustaka dilakukan untuk pengumpulan data. Rancangan sistem informasi simpan pinjam menyediakan dua (2) level akses, yaitu admin setiap tempat pelayanan dan bendahara. Admin setiap tempat pelayanan dapat mengelola data anggota, data simpanan, ambil simpanan, data pinjaman, data angsuran, mengakses laporan keanggotaan, laporan simpanan, laporan pinjaman, laporan angsuran dan laporan keuangan. Sedangkan bendahara dapat mengelola data tempat pelayanan, data pengguna, mengakses laporan keanggotaan, laporan simpanan, laporan pinjaman, laporan angsuran dan laporan keuangan. Rancangan sistem yang diusulkan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan performa CU Canaga Antutn dalam pengolahan simpan pinjam agar lebih baik.
Kata Kunci: Metode Prototype, Sistem Informasi, Website, Credit Union

Published
2019-12-31
How to Cite
YOKO, Petrus; ADWIYA, Rabiatul; NUGRAHA, Wahyu. Penerapan Metode Prototype dalam Perancangan Aplikasi SIPINJAM Berbasis Website pada Credit Union Canaga Antutn. Jurnal Ilmiah Merpati (Menara Penelitian Akademika Teknologi Informasi), [S.l.], p. 212-223, dec. 2019. ISSN 2685-2411. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/merpati/article/view/53949>. Date accessed: 23 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/JIM.2019.v07.i03.p05.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.