Rancang Bangun Aplikasi Migrasi Data Studi Kasus Smart Electronic Office (SEO) Jurusan Teknologi Informasi Universitas Udayana

  • Kadek Wahyu Mega Duta Jurusan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Udayana
  • I Nyoman Piarsa Jurusan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Udayana
  • I Made Sukarsa Jurusan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Udayana

Abstract

Jurusan Teknologi Informasi Fakultas Teknik Universitas Udayana mengembangkan sebuah sistem informasi baru yang diberi nama Smart Electronic Office (SEO). Sistem informasi tersebut merupakan penggabungan dan pengembangan dari beberapa sistem informasi lama (salah satunya SIMAK). Pengembangan ini memiliki tujuan utama untuk menciptakan sebuah sistem informasi baru, dimana terdapat integrasi antar modul-modul yang terpisah. Namun, perancangan dan pembangunan SEO menimbulkan masalah baru dari sisi Database. Database schema yang dimiliki SEO memiliki struktur yang berbeda dengan Database schema SIMAK. Hal ini akan menimbulkan kesulitan untuk melakukan migrasi data dari sistem SIMAK ke SEO. Aplikasi migrasi data ini telah dilengkapi dengan fitur pemetaan yang mampu memetakan Database schemahingga ke level field. Aplikasi ini merupakan aplikasi berbasis web. Kecepatan migrasi dari aplikasi ini sangat bergantung dengan kecepatan koneksi Internet. Untuk proses migrasi data, aplikasi ini menggunakan konsep ETL, dimana data yang dimigrasi akan melalui tiga tahapan, yaitu ekstraksi data, transformasi data dan loading data.

 

Kata kunci : SEO, Database schema, schema mapping, migrasi data

Published
2016-01-15
How to Cite
WAHYU MEGA DUTA, Kadek; PIARSA, I Nyoman; SUKARSA, I Made. Rancang Bangun Aplikasi Migrasi Data Studi Kasus Smart Electronic Office (SEO) Jurusan Teknologi Informasi Universitas Udayana. Jurnal Ilmiah Merpati (Menara Penelitian Akademika Teknologi Informasi), [S.l.], jan. 2016. ISSN 2685-2411. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/merpati/article/view/17904>. Date accessed: 13 nov. 2024.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.