GANGGUAN PENDENGARAN REVERSIBEL PADA ANAK DENGAN MENINGITIS BAKTERI

  • Ni Made Yeni Ariati Bagian/SMF Ilmu Kesehatan THT-KL Fakultas Kedokteran Universitas Udayana/ Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar Bali
  • Wayan Suardana Bagian/SMF Ilmu Kesehatan THT-KL Fakultas Kedokteran Universitas Udayana/ Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar Bali

Abstract

Gangguan pendengaran sensorineural adalah jenis gangguan pendengaran dengan penyebab utamaterletak pada saraf vestibulokoklear, telinga bagian dalam atau batang otak. Meningitis bakteri atauvirus mempunyai angka insidens yang tinggi untuk menyebabkan kerusakan permanen pada labirin,terutama pada penderita yang masih muda. Dilaporkan satu kasus gangguan pendengaran yangreversibel pada anak lelaki, 6 bulan dengan diagnosis meningitis bakteri. Pada penderita dilakukandua kali pemeriksaan pendengaran yang meliputi pemeriksaan timpanometri, otoacoustic emissiondan brainstem evoked response audiometry. Dari pemeriksaan pertama disimpulkan, penderitamengalami tuli sensorineural derajat sedang kanan dan tuli sensorineural derajat ringan kiri. Padapemeriksaan kedua yang dilakukan tiga bulan kemudian diperoleh simpulan pendengaran penderitadalam batas normal. [MEDICINA 2015;46:122-5].

Sensorineural hearing loss is a type of hearing loss mainly caused by impairment in thevestibulocochlear nerve, the inner ear, or central processing centers of the brain. Bacterial or viralmeningitis caused high incidence of permanent damage to the labyrinth, especially in the very youngage patients. A case of reversible hearing loss in a 6 months old baby, who was diagnosed by bacterialmeningitis has been reported. Hearing examination was performed twice including: timpanometry,otoacoustic emission, and brainstem evoked response audiometry. The first examination concludedthat the patient had moderate sensorineural hearing loss on the right ear and mild sensorineuralhearing loss on the left ear. The second examination was performed three months later and concludedbilateral normal hearing. [MEDICINA 2015;46:122-5].

Downloads

Download data is not yet available.
How to Cite
ARIATI, Ni Made Yeni; SUARDANA, Wayan. GANGGUAN PENDENGARAN REVERSIBEL PADA ANAK DENGAN MENINGITIS BAKTERI. Medicina, [S.l.], v. 46, n. 2, jan. 2016. ISSN 2540-8321. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/medicina/article/view/18092>. Date accessed: 21 nov. 2024.
Section
Articles

Keywords

sensorineural hearing loss, bacterial meningitis, timpanometry, otoacoustic emission, brainstem evoked response audiometry