PERANCANGAN FASILITAS PELENGKAP DI AREA DESA BUDAYA KESIMAN KERTALANGU
Abstrak
Desa Budaya Kertalangu merupakan salah satu destinasi wisata di daerah Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur. Area tersebut memiliki suatu peninggalan bersejarah yakni terdapat Gong Perdamaian Dunia. Tidak lama sebelumnya Desa Budaya Kertalangu membuat suatu tempat wisata edukasi bernama TeBA Majalangu. Area tersebut belum sepenuhnya terbangun dikarenakan masih banyak lahan kosong disekitarnya serta konsep bangunan mengadaptasi bangunan arsitektur berkelanjutan dan tradisional yang menggunakan bahan alam. Perancangan fasilitas pelengkap yang dilaksanakan oleh tim PPK ORMAWA HMA 2022 tahun ini akan merancang kawasan parkir, wantilan dan glamping. Lokasi perancangan berada dalam area TeBA Majalangu yang dimana konsep perancangan akan melibatkan salah satu pihak arsitek, yakni Siandsain Architect dan Kepala Desa Kesiman Kertalangu. Metode perancangan mencangkup beberapa aspek, yaitu melakukan pengumpulan data berupa observasi dan wawancara, merancang kawasan dan bangunan sekitarnya serta membuat gambar kerja dan poster. Output perancangan fasilitas pelengkap berupa desain arsitektural dari kawasan parkir, wantilan, dan area glamping yang diharapkan mampu meningkatkan citra pedesaan sehingga ramah terhadap anak dan pengunjung yang akan berkunjung ke kawasan TeBA Majalangu. Diharapkan dengan perancangan fasilitas pelengkap ini, kawasan sekitar akan tampak lebih asri dan indah serta menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi.
Kata kunci : Perancangan Fasilitas, Desa Kesiman Kertalangu, TeBA Majalangu, Desa Budaya
##plugins.generic.usageStats.downloads##
Referensi
Craig, C. A., & Karabas, I. (2021). Glamping after the coronavirus pandemic. Tourism and Hospitality Research, 21(2), 251–256. https://doi.org/10.1177/1467358421993864
Idawati, I.A.A, dkk. (2021). Program UMKM Go Digital, Kampanye Zero Waste, dan Revitalisasi Obyek Wisata di Desa Kesiman Kertalangu, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar. PARTA : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No.2 Desember 2021.
Kota Denpasar. (2011). Peraturan Daerah Kota Denpasar Nomor 27 Tahun 2011 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Denpasar Tahun 2011 – 2031.
Pemerintah Kota Denpasar (2020). Desa Budaya Kertalangu di Kota Denpasar.
Pemerintah Kota Denpasar (2022). Desa Budaya Kertalangu di Kota Denpasar.
Trisna, N.M.S.W. (2018). Perkembangan Bentuk Wantilan dan Fungsi Wantilan di Bali. SENADA 2018 STD BALI.
Widyahantari, R, Dkk. (2013). Simulasi Ruang Gerak Dalam Hunian Sederhana Berdasarkan Antropometri Manusia Indonesia (Menuju Standardisasi Perencanaan Dan Perancangan Hunian Sederhana Yang Ergonomis). Jurnal Standardisasi Vol 15 No 1, Hal 36 – 46.
Wirawan, I.K.A.A, dkk. (2016). Perubahan Bentuk Fisik Bale Wantilan Sebagai Fungsi Penunjang Komplek Parahyangan. Jurnal Anala Vol. 1. No. 15, Agustus 2016.
Yuono, T., & Handoyo, S. (2020). Evaluasi Pemenuhan Kebutuhan Tempat Parkir Bagi Siswa dan Guru pada Sekolah Dasar di Surakarta. Jurnal Teknik Sipil Dan Arsitektur, 25(2), 34–40. https://doi.org/10.36728/jtsa.v25i2.1077

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.