Penambahan Cil Pada Desain Sistem Saluran (gating system) Low Pressure Die Casting (LPDC) Untuk Mereduksi Kebocoran Akibat Hole Ada Produk Kran Hotel Dengan Simulasi Procast V2008

  • Muhammad Fitrullah
  • Koswara Koswara
  • Ricky Parmonangan

Abstract

Abstrak : Kuningan merupakan paduan logam yang memiliki performa estetis yang tinggi sehinggabanyak dipakai untuk produk kran. Performa estetis ini menjadikan kran dari kuningan banyakdipakai di dunia perhotelan. Secara umum, produk kran dihasilkan melalui proses casting(pengecoran) yang dirancang melalui sejumlah simulasi guna menghasilkan produk dengankualitas tinggi. Pengecoran logam kuningan sering digunakan metode Low Pressure DieCasting (LPDC). Simulasi pengecoran adalah metode yang sangat baik untuk dapat melihatpenuangan logam cair pada cetakan, proses solidifikasi dan pendinginan, dan memprediksiletak cacat yang akan terjadi seperti shrinkage, porositas, inklusi, hole. Pada industripengecoran kran, banyak cacat pada produk hasil coran, yaitu: 8% produk bad, yang artinyaproduk tidak bisa digunakan atau harus di lebur ulang dan 24% produk modifikasi dengan cacatyang paling sering terjadi adalah “bocor” dan “hole” yang artinya produk mendapatkanperlakuan khusus karena terjadi cacat tetapi masih bisa ditanggulangi. Hal ini sangat merugikanperusahaan baik dalam biaya produksi yang menjadi meningkat dan waktu produksi yangsemakin lama. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa arah pembekuan logam yang terjadipada proses low pressure die casting pada produk kran dan membuat desain sistem saluranlow pressure die casting untuk produk kran untuk mereduksi kebocoran akibat cacat hole.Metode yang digunakan dengan finite element method (FEM). Melakukan observasi proses lowpressure die casting untuk produk kran, membuat desain sistem saluran yang sudah dimilikiPT.X dengan menggunakan solidwork 2010 dan mensimulasi dengan procast v2008. Hasilsimulasi diamati sehingga diketahui letak cacat yang terjadi dan membuat desain yang baruagar didapat hasil yang maksimal. Hasil simulasi yang diamati ada daerah yang mengalamipremature solidification sehingga dapat menghasilkan hole dan poros. Penambahan cil padasistem saluran menjadi solusi yang tepat untuk meminimalisasi cacat hole dan porositas yangada. Daerah yang mengalami premature solidification dikenakan suhu yang lebih rendah darilogam kuningan cair sehingga daerah tersebut lebih cepat membeku dan terjadi pembekuanyang terarah.Kata kunci: Pengecoran, LPDC, hole, poros, premature solidification, pembekuan.

Abstract : Brass is an alloy that has a high aesthetic value that is widely used for product faucets. Thismakes the aesthetic value of brass faucet widely used in the world of hospitality. In general,faucet products produced through the casting process through a number of simulationsdesigned to produce high quality products. Brass foundry frequently used method of LowPressure Die Casting (LPDC).Casting simulation is an excellent method to be able to seepouring molten metal in the mold, solidification and cooling process, and predicts the location ofdefects that will occur such as shrinkage, porosity, inclusions, holes. In the foundry industryfaucets, many defects in castings products, namely: 8% bad product, which means thatproducts can not be used or should be recycled and 24% Melting modification products with themost common defect is "leaking" and "hole" that means products get special treatment becauseof a disability but can still be addressed.This is very detrimental to the company due toincreased production costs and production time is longer. This study aims to analyze thedirection of the metal freezing that occurs in low pressure die casting process on the faucet andmake product design duct system for low pressure die casting product faucets to reduceleakage due to defective hole. The method used by the finite element method (FEM).Observation of low pressure die casting process for product faucets, making the design of theduct system already owned PT.X using solidwork 2010 and simulate with ProCast v2008. Thesimulation results were observed in order to know the location of the defect and create newdesigns in order to obtain maximum results. The simulation results are observed there are areasexperiencing premature solidification so as to produce a hole and shaft. Addition chill onchannel system be the perfect solution to minimize defects and porosity existing hole. Areas experiencing premature solidification incur lower temperature of molten brass metal so that thearea freezes faster and directional freezing occurs.Keywords: Casting, LPDC, hole, shaft, premature solidification, freezing.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Muhammad Fitrullah
Jurusan Teknik Metalurgi, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Banten-Indonesia
Koswara Koswara
Jurusan Teknik Metalurgi, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Banten-Indonesia
Ricky Parmonangan
Jurusan Teknik Metalurgi, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Banten-Indonesia
How to Cite
FITRULLAH, Muhammad; KOSWARA, Koswara; PARMONANGAN, Ricky. Penambahan Cil Pada Desain Sistem Saluran (gating system) Low Pressure Die Casting (LPDC) Untuk Mereduksi Kebocoran Akibat Hole Ada Produk Kran Hotel Dengan Simulasi Procast V2008. Jurnal Energi Dan Manufaktur, [S.l.], v. 7, n. 1, july 2015. ISSN 2541-5328. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/jem/article/view/14158>. Date accessed: 21 nov. 2024.
Section
Articles

Keywords

Pengecoran, LPDC, hole, poros, premature solidification, pembekuan.